Apa yang Salah Dengan Caesar?

Setiap ibu memiliki hak yang sama untuk menafsirkan kebahagiannya masing2. Kalau ditanya, setiap wanita tentunya ingin melahirkan secara normal tapi kerap kali ibu yang melahirkan secara caesar disepelekan oleh lingkungannya. Lantas apa yang salah dengan caesar? Tidak..tidak ada yg salah dengan caesar karena ada banyak kondisi dimana sang ibu harus menjalani caesar hanya masih ada saja lidah2 tak bertulang yang suka asal nyablak semaunya. Kenapa kok lahiran caesar? Kenapa gak coba normal? Gak mau sakit ya? Sekarang lagi tren caesar ya, dikit2 langsung caesar. Lahiran caesar itu lahiran dari jendela bukan dari pintunya. (ini yg paling buat bingung dikaitkan dengan pintu ? ) Enaklah lahirannya caesar gak ngerasain sakit, dibius tidur anaknya udah deh lahir. Setidaknya kalau tidak bisa membantu jangan menghakimi atau nyinyirin mereka yg melahirkan caesar karena mereka juga berhak berbahagia. Untuk masuk keruang operasi saja mereka harus menyiapkan fisik dan mental. Padahal, menjalani operasi caesar membutuhkan keberanian dan kekuatan yang tidak main-main. Hanya seorang wanita dan ibu luar biasalah yang mampu menghadapinya dengan cara yang mengagumkan. . . Lanjut postingan berikutnya . #ceritamengAsihibabyR #sharingbundaDR

Apa yang Salah Dengan Caesar?
3 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Saya termasuk orang yg sering juga di bully krn melahirkan secara sc. Saya sendiri jg gamau sc, tp krn memang kondisi saya saat hamil ada indikasi apa harus membahayakan diri dipaksa lahir normal? Jadi tolong sesama ibu ibu kita berjuang 9bln menjaga setengah mati dan akhirnya melahirkan sampai tumpah darah. Harus saling menghargai ya. Semua para ibu di dunia hebat!

Baca lagi

Menjadi seorang ibu bukan cuma perkara melahirkan normal atau Caesar 😊 Menjadi ibu adalah tanggung jawab seumur hidup kepada anak2 kita, menjadikan mereka anak2 yang baik dan berbakti 👍

Semangaaat 💕