Apakah si kecil dibotaki ketika baru lahir?
224865 merespon

kalau secara syari'at agama islam aqiqoh sunnahnya dilaksanakan di hari kelipatan 7, 14, sampai 21 hari bagi yg mampu, jika blm mampu ya ndakpapa.. tidak berdosa. adapun jumlahnya, bagi perempuan 1 ekor kambing, dan laki² 2 ekor kambing, allohu a'lam apakah boleh dicicil atau enggak, tapi kalau dicicil 1 pas hari yg disunnahkan 1 lagi lewat hari ke 21 berrti sudah gugur sunnahnya yg 1 kambing.. adapun sunnah yg dilakukan ketika aqiqoh yaitu pemberian nama, pemotongan rambut, boleh dipotong, dicukur atau dibotak, tapi catatannya ndak harus botak, namun kalau ditinjau dari segi medis mungkin botak lebih bisa membersihkan dari sisa² flek air ketuban dll.. kemudian rambut ditimbang boleh ditebus dengan seharga perak, atau jika lebih rezeki juga boleh dengan emas dan disalurkan ke faqir dan miskin.. kemudian jika memang sudah lebih 21 hari, misal sudah usia 2 bulan atau 3 bulan bolehkah diaqiqoh? boleh.. namun secara sunnahnya sudah gugur, jadi kalau menurutku lebih baik diniatkan untuk berqurban di hari qurban saja dulu.. karena itu yg tak ada batasan dan tiap tahun ada anjurannya, kalau aqiqah kan cuman 7,14, dan 21 hari... allohu a'lam bi showab 🙏😊 berikut hadistnya : Dari Fatimah binti Muhammad ketika melahirkan Hasan, Rasulullah SAW bersabda : “Cukurlah rambutnya dan bersedekahlah dengan perak kepada orang miskin seberat timbangan rambutnya.” (Hadist Riwayat Ahmad, Thabrani dan al-Baihaqi) Dari Aisyah, Rasulullah SAW bersabda : “Bayi laki-laki diaqiqahi dengan dua kambing yang sama dan bayi perempuan satu kambing.” (Hadits Riwayat Ahmad, Tirmidzi dan Ibnu Majah) Dari ‘Amr bin Syu’aib, Rasulullah SAW bersabda. : “Barangsiapa diantara kalian yang ingin menyembelih (kambing) karena kelahiran bayi maka hendaklah ia lakukan untuk laki-laki dua kambing yang sama dan untuk perempuan satu kambing.” (Hadits Riwayat Abu Dawud, Nasa’I, Ahmad)
Baca lagi




ratu of 2 aktif pesulap