SOS Jamur Pada Anak! Kenali ciri, bentuk, pengobatan yang tepat (SKIN 101 part 3 jamur mulut)

You can learn many things from children. How much patience you have, for instance. -------------------------------------------------- Mohon save ya Karna akan sangat amat panjang 🙏🙏 klik bendera di pojok kanan atas. Jangan lupa bantu komentar dan like agar posting ini terlihat ibu2 lain yang butuh informasi mengenai jamur -------------------------------------------------- SKIN SOS 101 bayi kali ini saya bahas soal jamur. Khususnya jamur pada mulut dan tenggorokan yang umum diderita bayi dan anak. -------------------------------------------------- Jujur, pengobatan jamur menurut saya juga sama dramanya seperti masalah kulit alergi. Alergi/masalah kulit lain biasanya katagori tidak menular. Berbeda dengan jamur. Penanganan jamur yang kurang telaten atau intensif bisa menjadi putaran tanpa akhir. Ditambah bayi/anak kadang ga sengaja menggaruk yang kalau ga dibersihkan segera dan tiba2 pegang bagian tubuh lain atau orang lain bisa menular. Kami pecinta binatang. Anak2 sering sekali elus2 binatang liar. Karna itu kedua anak saya sering nya kena ringworm 😓😓😓 kalau udah kena usaha mengamankan yg satu ga tertular agak sulit. Belum kalau kucing2 ikutan tertular 😓 atau bapaknya malas cuci tangan 😩 lengkap sudah saya jadi pusingnya saya bawel setiap hari 😅😅✌ Infeksi kulit dibagi 3. Pertama infeksi bakteri, kedua infeksi jamur, ketiga infeksi virus. Ketiganya berbeda penanganan, berbeda pengobatan, berbeda gejala. Ketiganya terkadang rancunya bukan main saking miripnya. Kadang bentuk ini dipikir ini ternyata itu. Sebelum main diagnosa dan sembarang pilih obat apalagi salep (ingat ya buibu banyak salep OBAT KERAS yang masih bisa ditebus bebas) saat apes ternyata BUKAN untuk diagnosanya biasanya akan memperburuk bukan mengobati. Kulit bayi sangat sensitif dan rentan bermasalah. Terlebih terinfeksi oleh tiga hal yang disebutkan diatas. Terutama bayi prematur. Bayi yang lahir normal lebih tipis 6 kali dari dewasa, bayi prematur bisa berkali2 lebih tipis dari bayi lahir normal. Kali ini kita bedah satu persatu masalah jamur ya mama 🤗 ------------------------ Jamur Candida Candida biasanya tidak berbahaya dan ditemukan pada kulit, area alat kelamin, dan perut. Namun, dalam beberapa kasus, candida bisa tumbuh terlalu banyak. Candida bisa menyebabkan ruam, sariawan, gatal, dan gejala lainnya. Kondisi ini terjadi saat kulit terluka, hangat, lembap, atau saat Si Kecil memiliki kekebalan tubuh yang lemah. Pada beberapa bayi yang sedang sakit, candida bisa menginfeksi jaringan yang lebih dalam atau aliran darah dan menyebabkan penyakit serius. Jenis Candida paling umum candida albicans (oral thrush) yang biasa muncul di mulut bayi (putih2 pada bibir dan lidah). Selain itu Ada juga jenis Candida lain seperti candida glabrata, candida tropicalis, candida parapsilosis, candida lusitaniae, candida stellatoidea, dan candida krusei. Btw mama, penyakit ini ga bisa asal pengobatan antibiotik atau kortikosteroid yang umum ditemukan pada salep masalah kulit. Karna akan menyebabkan KASUS PARAH. Gejala paling umum kasus Candida pada bayi dan anak: 1. Lipatan kulit dan pusar Adanya ruam, lipatan mengeluarkan cairan bening, jerawat, gatal atau terbakar. 2. Jamur kemaluan (Genital Candidiasis) Pada vagina akan keputihan (keluar cairan putih/kuning), gatal, kemerahan pada bibir vagina (terkadang pada area terluar mendekati paha), sensasi terbakar. Pada penis akan kemerahan, kulit bersisik/berkerak, ruam menyakitkan atau meradang 3. Mulut Lapisan putih pada lidah, bagian dalam pipi (sariawan), mulut sakit berlebih, retak atau luka Kecil pada mulut. (Candida Albicans) Bisa juga belang putih kuning pada lidah, gusi, langit2, bibir pipi bagian dalam. Mulut dan tenggorokan merah, sudut bibir pecah2, bayi sulit menyusu dan sakit menelan. (Oropharyngeal Candidiasis) Infeksi jamur di mulut ini biasanya juga akan membuat Si Kecil rewel, mudah marah, dan menolak untuk menyusu. Ibu perlu memerhatikan kondisi ini pada bayi, karena infeksi jamur ini bisa menular pada payudara ibu ketika menyusui. Jadi wajib membersihkan payudara dan mengganti bra sesering mungkin. 4. Kuku Bengkak, sakit, bernanah, kuku putih/kuning. Obat-obatan spesifik yang diberikan untuk infeksi jamur candida bervariasi, tergantung pada bagian tubuh yang terinfeksi. Dosisnya dan obat bisa berbeda untuk kasus berat. 5. Ruam popok akibat jamur Candida Ruam tidak hilang walau diobati segala cara dengan krim ruam. Area yg terinfeksi merah dan berbintik, iritasi pada kaki dan lipatan yang tersentuh popok (tertular jamur dan menyebar) 6. Invasive candidiasis Ketika jamur masuk ke dalam tubuh melalui pembuluh darah, hal ini bisa memengaruhi jantung, otak, mata, hingga ke tulang. Kondisi ini bisa menimbulkan infeksi yang fatal. Meskipun kasus ini jarang, namun Parents tetap perlu waspada. Terutama jika si kecil sering keluar masuk rumah sakit. (Artikel TAP) Infeksi ini sangat berbahaya dan mengancam kematian. Gejala nya demam mengigil Tanpa henti, demam dengan masalah lain seperti diabetes dan imun lemah, badan lesu lemas. ----------- Mengenal jamur pada mulut -------- 1. Oral thrush/Candida albicans Oral thrush pada bayi adalah infeksi pada mulut akibat jamur yang ditandai adanya bercak putih pada lidah. Kondisi ini bisa menyebabkan bayi enggan menyusu sehingga harus segera ditangani. (Sehatqu) Oral thrush merupakan infeksi jamur pada mulut dan lidah akibat jamur Candida albicans. Jamur ini memang secara alami tumbuh pada mulut bayi maupun dewasa. Dalam jumlah sedikit tidak menimbulkan masalah. Tapi bila tumbuh tidak terkendali infeksi dalam mulut bisa terjadi. Bayi baru lahir paling rentan terkena oral thrush karna kekebalan tubuhnya rendah. Jadi masih kesulitan melawan infeksi. Busui yang mengkonsumsi antibiotik jg bisa membuat bayi rentan oral thrush. karna antibiotik membunuh bakteri yg menjaga jamur ini tumbuh terkendali. Dikutip dari Pregnancy Birth & Baby, sekitar 1 dari 20 bayi bisa mengalami kondisi ini. Kondisi tersebut paling sering terjadi pada bayi berusia sekitar 4 minggu dan bayi prematur yang lahir sebelum 37 minggu juga berisiko tinggi mengalaminya. (Sehatqu) Bayi yang terserang jamur Candida di area mulutnya, akan menampakkan gejala lesi putih atau krem pada lidah, langit-langit, gusi, pipi bagian dalam, dan juga pada amandel. Lesi ini tidak akan menghilang begitu saja dan bahkan dapat bertahan lama hingga berminggu-minggu. (Popmama) Btw mama, dikutip dari popmama oral thrush pada bayi nyeri nya luar biasa. Rongga mulut dan lidah bayi yang jarang dibersihkan dapat menjadi tempat pertumbuhan kuman. Kondisi mulut yang kotor tidak hanya dapat menimbulkan infeksi jamur, namun juga infeksi bakteri di rongga mulut dan gusinya. (Alodoc) Ibu yang pernah mengalami infeksi jamur vagina saat hamil atau selama persalinan dapat menularkan jamur kepada bayinya. Jamur tersebut juga berkembang dalam ASI, kemudian menginfeksi puting ibu dan saluran ASI. (Sehatqu) Ibu menyusui yang menderita anemia atau diabetes memiliki risiko lebih tinggi tertular infeksi jamur yang dapat menyebabkan oral thrush pada bayinya. (Sehatqu) Ciri busui yang tertular oral thrush puting merah, retak dan gatal. Nyeri setiap menyusui, aerola atau sekitar puting mengkilap dan bersisik. Puting juga sering nyeri setiap menyusui dan terkadang timbul luka yang sulit sembuh. Cara mencegahnya : 1. Rajin membersihkan puting setelah menyusui atau pumping dan keringkan (payudara lembab tinggi resiko tertular jamur). 2. Rajin steril atau rendam dengan air panas dot atau mainan bayi yang sering masuk mulut setiap selesai digunakan. 3. Sterilisasi atau bilas air panas dot dan bagian pumping yang terkena asi. 4. Bersihkan mulut bayi setiap selesai menyusui baik dbf, asip, sufor, eping. Dengan menggunakan kain kasa/waslap/sikat lidah bayi dengan air hangat. Lakukan gerakan berputar. Pastikan lidah, gusi, belakang/dalam pipi, langit2 dan bibir bersih. Kain yang digunakan tidak boleh di pakai kembali dan sikat lidah pastikan di cuci bersih dan bilas air panas setiap selesai digunakan. 5. Untuk ibu yang tertular rajin ganti bra atau lapisi bra dengan breast pad dan ganti sesering mungkin. Segera ke dokter untuk mendapat obat/salep jamur yang sesuai. Karna pemakaian salep luka puting biasa justru akan memperburuk dan membuat jamur akan menyebar luas. 7. Rajin cuci tangan terutama setiap selesai ganti popok/pumping/menyusui Untuk Gejala yang sudah berat dan jamur terlihat sangat tebal, bayi lebih rewel dan tidak mau menyusui wajib konsultasi ke dokter. Untuk kasus medium akan diberi obat tetes. Untuk kasus berat bisa diberi obat dalam. 2. Angular cheilitis Angular cheilitis suatu peradangan sudut mulut tampak pucat keputihan. Selain itu juga tampak garis kemerahan disertai nyeri. Sebuah studi dalam Majalah Kedokteran Gigi Indonesia tahun 2015 menyebutkan bahwa angular cheilitis sering ditemukan pada anak-anak, lansia, serta pada orang-orang usia produktif yang tidak memiliki sistem imun yang baik (immunocompromised). (IDN Times) Infeksi jamur ini juga salah satu deteksi dini penyakit imun salah satunya virus HIV. 3. Kandiasis orofaringeal atau kandiasis mulut. Merupakan infeksi jamur pada mulut dan tenggorokan. Umumnya terlihat bintik2 putih dan dikenal dengan sariawan. Kandiasis ini menyerang saat kekebalan tubuh rendah. Pengobatannya berbeda dengan obat sariawan umumnya walau terkadang Ada ciri yang mirip dengan bentuk sariawan akibat bakteri/virus. Oleh karna itu usahakan konsultasi ke dokter ya mama. Karna salah pengobatan atau pemakaian antibiotik justru membuat jamur semakin parah dan menyebar. -------------------------------------------------- Semangat ya mama 🤗 semoga artikel ini bisa membantu dan meringankan gundah gulana saat ini Link mengenali 5 jenis kulit bayi, pemahaman skincare, seluk beluk kulit bayi khususnya newborn, masalah kulit bayi (perlu atau tidak pengobatan), tanda lahir dll di post ini ya mama https://community.theasianparent.com/q/the_amazing_thing_about_becoming_a_parent_is_that_you_will_never_again_be_your_o/3263381?d=android&ct=q&share=true Penanganan, perawatan dan pertolongan pertama masalah kulit disini ya mama: https://community.theasianparent.com/q/sometimes_mother_is_the_only_medicine_that_works_saat_anak_pertama_lahir_rasanya/3234097?d=android&ct=q&share=true untuk segala hal mengenai alergi disini ya mama. saya pernah post ciri, masalah kulit, bentuk/gambaran masalah kulit, pengobatan, cara mencari tahu pemicu alergi, penanganan yg benar, perlu atau tidak perlu obat dll. https://community.theasianparent.com/q/among_the_most_sacred_gifts_you_can_give_your_child_is_the_gift_of_health_this_g/3279981?d=android&ct=q&share=true Yang butuh post mengenai masalah bayi lain seperti tanda kehamilan muda (1-2 minggu) dan ciri hamil palsu yang miiiriipppp hamil beneran, TEST PACK (cara baca, waktu tepat testpack, garis samar/eror dll), PUP/BAB bayi, keguguran, speech delay, perlengkapan bayi anti mubazir pengalaman saya saat anak pertama kalap mata dll bisa obrak abrik profil saya POST 4 SKIN 101 saya bahas soal masalah kulit jamur kulit seperti ruam popok, leher lecet dll , beserta pengalaman dan penanganannya. Ditunggu ya. POST 5 SKIN 101 saya bahas mengenai infeksi virus dan bakteri pada kulit beserta pengalamannya. Ditunggu ya 🤗 Bantu like, komentar agar post naik dan terbaca ibu2 lain khususnya new mom yang masih butuh informasi dan simpan (klik bendera pojok kanan atas supaya tersimpan saat sewaktu2 butuh). Semangat ya mak emak!! Saling support Satu Sama lain 💪💪💪💪💪💪 #seriusnanya #bantusharing #ingintahu #jangandibully #firstbaby #1stimemom #pleasehelp

9 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

payudara bisa tertular jamur dari mulut bayi? kenali cirinya

Terimakasih infonya bunda 🎀 Saya bantu up sekalian yaa 🎀

3y ago

makasi mama 🤗🤗🤗🤗🤗

VIP Member

pencegahan jamur mulut pada bayi dan payudara busui

VIP Member

sariawan disebabkan jamur apa saja cirinya

VIP Member

yang galau mulut bayi berjamur 🤗

VIP Member

penanganan jamur mulut yang benar

apakah sikat bayi aman untuk newborn?

3y ago

sama2 mama 🤗

Up up up

3y ago

💕💕💕💕💕💕🤗

VIP Member

up up!

3y ago

maaci mama 🤗