Intan Marselly profile icon
PlatinumPlatinum

Intan Marselly, Indonesia

VIP Member

About Intan Marselly

mom of 1

My Orders
Posts(17)
Replies(466)
Articles(0)
 profile icon
Write a reply

Keuangan Keluarga TAP

Sebagai istri, Saya memegang tugas penting dalam keuangan keluarga kecil Saya, apalagi sebentar lagi keluarga kami akan kehadiran anggota baru, yaitu anak yang ada di dalam kandungan Saya. Adapun cara Saya dalam mengatur keuangan keluarga adalah sebagai berikut: 1. Saya selalu mencatat secara detail berapa penghasilan bersih yang kami dapatkan setiap bulannya setelah dipotong dengan Pajak Penghasilan (PPh) bruto, biaya operasional toko kami dan biaya bulanan rumah tangga, serta jika ada kebutuhan mendadak (adhoc) 2. Penghasilan bersih bulanan yang kami dapatkan, saya bagikan menjadi 3 kategori, yaitu -Kategori penyimpanan biasa di rekening Bank, dimana uang yang ada direkening ini berfungsi untuk tabungan sementara yang nantinya akan dipakai untuk biaya persalinan dalam waktu dekat ini, biaya anak, dan biaya keperluan anak nanti -Kategori Investasi Jangka Pendek: 1. Investasi reksadana resiko rendah: jadi setiap bulannya, Saya membeli reksadana pasar uang yang nantinya akan digunakan untuk keperluan liburan keluarga, dimana setiap tahun biasanya keluarga kecil kami berlibur keluar negeri 2. Kategori Investasi reksadana pendapatan tetap, dimana setiap bulannya Saya membeli reksadana pendapatan tetap untuk mendapatkan penghasilan lebih dalam jangka waktu 1-3 tahun dan dengan resiko yang tidak terlalu tinggi. - Kategori Investasi jangka panjang : Jika harga beli emas antam sedang turun, maka Saya segera membeli emas tersebut dari uang penghasilan bersih yang sudah disisihkan untuk investasi jangka panjang. Sebagai seorang istri, kita harus pandai untuk mengelola keuangan, bukan hanya untuk di simpan saja, tetapi juga harus bisa meningkatkan nilai uang yang kita simpan dengan berinvestasi. Maka dari itu, Saya selalu belajar bagaimana berinvestasi dengan baik dan benar, dan tentunya dengan resiko yang minim. Dengan begini, suami bisa berfokus untuk menghasilkan uang, dan istri fokus untuk mengelola keuangan dan rumah tangga. #keuangankeluargaTAP

Read more
VIP Member
 profile icon
Write a reply