siang dok, maaf mau tanya selesai Vaksin DPT biasanya badan anak agak anget trus rewel, setiap vaksin selalu diberikan obat berupa parasetamol dari bidan buat di gerus dikasihkan ke bayi suruh dicampur gula. lha paracetamol itu apakah aman untuk bayi usia dibawah 6 bln dan pemberian nya disertai gula ? terimakasih dok
dok, mau tanya anak pertama saya 2 tahun 10 bulan dan anak kedua saya 10 bulan. kemarin diposyandu kedua anak saya disuntik pcv 1. katanya itu untuk anti infeksi/radang telinga. mau tanya apkaah vaksin ini memang bagus dan wajib untk anak yang 2 tahun dan dibawah setahun? apalagi dibuku kia inikan vaksin tambahan. terima kasih dok
Halo, salam sehat, saya dr. Via, Dokter Konsultan Vaksinasi imuni. Terimakasih atas pertanyaannya. Vaksin PCV melindungi dari bakteri Pneumococcus yang merupakan salah satu penyebab tersering pneumonia atau radang paru. Vaksin PCV wajib dan sangat direkomendasikan untuk anak, berita baiknya saat ini vaksin PCV sudah termasuk vaksin yang disediakan oleh pemerintah secara gratis di puskesmas. Bila kita lihat pada jadwal vaksinasi anak dari IDAI 2020, vaksin pneumonia sudah bisa diberikan bahkan sejak usia 2 bulan. Pemberian vaksin PCV memberikan manfaat yang sangat besar terutama untuk anak yang merupakan kelompok risiko rentan, dengan vaksinasi keparahan gejala, tingkat kematian dan komplikasi akibat pneumonia/radang paru menjadi sangat rendah. Jadi jangan ragu lagi untuk melengkapi vaksinasi anak ya bu. Semoga membantu.
mau bertanya ni dok. jadi bagaimana dengan anak anak yg tidak di vaksin ya. apakah tidak ada perbedaan, atau ada keunggulan dan kelebihan bagi anak yg di imunisasi?. karena ada beberapa mommy tdk menganjurkan si anak di imunisasi. katanya lebih bagus tidak di imunisasi. mohon penjelasannya dokter terimakasih 🙏
Halo, salam sehat, saya dr. Via, Dokter Konsultan Vaksinasi imuni. Terimakasih atas pertanyaannya. Pemberian vaksin bertujuan untuk melatih tubuh kita untuk membentuk antibodi/daya tahan tubuh spesifik terhadap satu penyakit. Sehingga ketika anak yang sudah mendapatkan vaksin lengkap kemudian terpapar kuman, tubuh anak sudah mengenali kuman dan memiliki antibodi serta sudah siap melawan penyakit tersebut. Namun, meskipun jatuh sakit gejalanya akan lebih ringan dan komplikasi dari penyakit akan sangat jauh lebih kecil bila dibandingkan anak yang belum mendapatkan vaksin. Jadi, keunggulan vaksinasi adalah anak tidak perlu jatuh sakit dahulu baru memiliki antibodi/daya tahan tubuh. Dengan vaksinasi, anak bisa terlindungi secara optimal seumur hidup. Semoga membantu.
Halo dok, mau tanya anak saya sesudah 10 hari vaksin dpt polio dan pvc kalo rewel susah diantenginnya, biasanya cukup digendong diem, skrg digendong juga suka nangis dan kalo rewel/nangis garuk2 belakang telinga/hidung. Selain itu jg muncul bengkak di paha setelah 10 hari vaksin. Apakah itu wajar dok?
terimakasih dok🙏🏻
siang dok . maaf mau tanya anak saya sekitar 10 hari yg lalu dpt imunisasi DPT folio . dan sekarang bekas suntikan nya seperti ada benjolan & keras dok . kira kira bahaya nggak ya dok? terus cara mengatasi nya bagaimana🙏
terimakasih dok atas jawabannya 🙏
dok mau tanya cara memilih vaksin dengan bijak dong seperti vaksin pcv, apa sebaiknya yang 10 / 13? lalu semisal kita sudah pilih yang 10 dan ternyata mau berpergian ke tempat yang umum akan varian yang tidak include di 10 itu apakah bisa ditambahkan?
Halo, salam sehat, saya dr. Via, Dokter Konsultan Vaksinasi imuni. Terimakasih atas pertanyaannya. Pilihlah jenis vaksin yang paling lengkap dan tersedia saat ini. Vaksin PCV tersedia 2 jenis yaitu PCV 10 dan PCV 13, angka dibelakangnya menunjukan jumlah perlindungan terhadap bakteri Pneumococcus artinya PCV13 memberikan perlindungan lebih lengkap terhadap 13 jenis bakteri Pneumococcus. Untuk perlindungan optimal sebaiknya gunakan jenis dan merek vaksin yang sama dari awal hingga selesai sesuai jadwal, tentunya akan sangat bijak bila sejak awal memilih vaksin yang perlindungannya lebih lengkap. Sebagai catatan, bila vaksin dengan merek yang sama tidak tersedia saat jadwal vaksinasi anak, tidak masalah menggunakan merek vaksin lain, gunakan yang lebih lengkap ya karena hal ini lebih baik daripada menunda vaksinasi. Semoga informasi ini membantu.
Siang dok maaf mau tanya, jadi gini anak saya kan harusnya dapat suntik dpt lanjutan yang umur 18 bulan tapi dia sakit panas batuk pilek ya udah agak mending, tapi kata orang2 klo lagi sakit gak boleh suntik imunisasi apakah benar adanya dok? mksh
oh begitu ya dok, oke dek terima kasih bantuannya, mslhnya takut anak kenapa2 klo sampai telat vaksin
dok saya newmom, mau bertanya jadwal imunisasi yg benar atau di perbolehkan sperti apa? ada yg bilang tiap bulan rutin, ada jg yg bilang vaksin di bulan brp saja asalakan sebelum bayi berusia 9bln harus lengkap semua imunisasinya
untuk vaksin lanjutan yang terlewat misal polio ke 4 dan 5, dtp ke 5, Hib ke 4, PCV ke 4, apa masih harus/bisa diberikan walaupun anaknya sudah berusia 6 tahun?
baik, terima kasih tanggapannya dokter..
selamat siang dok, mau tanya dok.. anak saya sekarang usia nya 5 bulan belum DPT 3 dan PCV karena kemarin2 anak saya sakit dok..apa masih bisa DPT 3 dan PCV di usia nya yg sekarang dok?
Halo, salam sehat, saya dr. Via, Dokter Konsultan Vaksinasi imuni. Terimakasih atas pertanyaannya. Bisa dan belum terlambat Ibu, vaksin DPT ketiga dan PCV bisa diberikan di usia saat ini. Bila saat ini sudah sembuh dan tidak ada keluhan bisa segera dilengkapi vaksinnya agar jadwal vaksinasi berikutnya tidak tertunda ya bu. Semoga membantu.
dr. Oktaviani Dewi Ratih