imunisasi dpt

bun, anakku 2 bulan 17 hari, kmren sore habis imunisasi dpt, smlm badan nya agak anget, udah di kasih sanmol, kalo bekas suntikan nya katanya harus di kompres air hangat bun? kata bidan nya gak usah, tapi kata tetangga ku harus, jadi gmn ya bun? ada yang pernah mengalami?

67 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

Baru beberapa hari yang lalu anak saya di suntik DPT lanjutan karena usia 18 bulan. Bedanya waktu DPT pertama, hanya demam, kaki tidak di kompres, saya hanya beri Tempra. Tapi kali ini, 7 jam setelah di suntik, dia nangis2 gak berhenti, posisi tidur tapi tidak bisa bangun/duduk, saya perhatikan kaki kanan nya yang setelah di suntik seperti tidak bisa di gerakkan. Saya coba beri rangsangan di telapak kakinya, merespon, tapi dari paha-betis tidak bisa bergerak dan demam juga. Saya langsung bawa ke IGD, di beri obat anti nyeri &demam lewat duburnya, karena demamnya 38. Saya kompres air hangat. Ke esokan harinya baru bisa jalan lagi, walaupun menahan rasa sakit sedikit. Kata dokter, setelah di suntik langsung di beri sanmol untuk pereda nyeri, sedangkan saya waktu itu tidak karena habis minum susu.

Baca lagi