Menu MPASI 6M+

Bubur Tim Opor Ayam (3 porsi) Bahan-bahan : 2-3 sdm beras Wortel parut 2 sdm 2 potong yampung ukuran sedang 1 potong hati ayam ukuran sedang Santan secukupnya 1 batang serai Jahe 1 cm (geprek) Lengkuas 1 cm (geprek) Daun jeruk 2 lembar Daun salam 1 lembar Minyak 2 sdm Keju secukupnya Gula (sesuai selera) Garam (sesuai selera) Kaldu bubuk (sesuai selera) Lada bubuk (sesuai selera) Bumbu halus : Bawang merah 1 siung Bawang putih 1 siung Kemiri 1/2 butir Ketumbar 1/4 sdt Cara memasak : 1. Beras dikukus dengan ayam dan hati yg sudah dicuci bersih, tambahkan daun salam, kukus selama 30 menit 2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, tambahkan serai, jahe, lengkuas dan daun jeruk 3. Masukkan ayam dan hati ayam yg sdh dikukus, tambahkan air secukupnya (bisa juga dari air sisa kukusan ayam tadi) lalu tambahkan santan 4. Setelah mendidih, tambahkan gula, garam, lada bubuk dan kaldu ayam bubuk sesuai selera 5. Campur nasi yg sdh dikukus dgn opor ayam (ayam disuwir2), tambahkan keju lalu blender/saring sesuai tekstur yg diinginkan 6. Kuah opor bisa juga dipisah atau ikut diblender (aku sdh coba keduanya) Semoga bermanfaat

Menu MPASI 6M+
1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

Kayanya enak yaa rasanya . Soalnya bumbunya pun banyak 😁 Tp gak pedes kah bun dipakein lada gitu?

4y ago

G bun sejumput kecil aja ladanya, bener2 cuma buat penambah rasa aja g perlu banyak2 bun