1. Kontraksi teratur
Frekuensi kontraksi semakin sering, durasi semakin lama, intensitas nyeri meningkat.
2. Lendir darah
Keluar lendir bercampur darah dari kemaluan
3. Ketuban pecah
Keluar air dari jalan lahir. Dalam 24 jam ketuban pecah biasanya persalinan sudah harus berlangsung krn beresiko ketuban berkurang dan infeksi.
4. Tanda lain yang tidak spesifik
Nyeri pinggang, mual muntah, sering pipis, tidak bisa tidur, dll.
Tanda persalinan ini tidak berurutan ya bu, setiap kasus berbeda2. Tetapi bila ada salah satu tanda di atas, segera periksa ke tenaga kesehatan terdekat (jangan malah nanya di aplikasi apakah ibu sudah mau lahiran ?). Selama kehamilan jangan ragu2 bertanya pada bidan atau dokter tanda2 dimulainya persalinan dan kapan harus segera ke faskes. Persiapkan diri bukan hanya berupa barang2 yang harus dibawa, tp jg persiapkan informasi dan pengetahuan yg dibutuhkan utk persalinan sehingga ibu tidak panik. Semoga membantu.