amna agung profile icon
PlatinumPlatinum

amna agung, Indonesia

Kontributor

About amna agung

food engineer

My Orders
Posts(11)
Replies(1159)
Articles(0)

Setelah 30tahun, tobat sama mama

Assalamualaikum.. Bunda-bunda, kemarin saya baru melahirkan seorang bayi laki-laki setelah 4hari lamanya kontraksi dan akhirnya merasakan nikmatnya proses bersalin normal dengan induksi. Lalu apa hubungannya dengan mama? Setelah melahirkan, saya sempat marah-marah dan benci terhadap mama. Dalam perawatan debay, saya punya beberapa perbedaan dengan mama, sampai terjadi pertengkaran. Apakah mama marah balik ke saya? Tidak. Mama tetap sabar mengurus putri dan cucunya. Saya tidak pernah membantu pekerjaan rumah sedikit pun. Yang saya lakukan hanya mengurus diri saya dan mengganti popok. Suatu ketika, debay sedang tidur, saya dan mama makan malam. Mama cerita dulu bagaimana repotnya mengurus kakak dan saya yang hanya beda satu tahun, TANPA pembantu, mesin cuci dan popok sekali pakai. Tanpa sadar saya menangis mendengar mama saya tersenyum bahagia saat mengingat kerepotan tersebut. Di akhir cerita beliau bilang "memang badan masih sakit habis lahiran, tapi yang sabar. Bayi itu pertumbuhannya cepat. Dan waktu nggak akan balik. Nikmati prosesnya." Mama saya kira saya menangis karena lelah. Langsung saya peluk mama dan minta maaf karena dari kemarin sudah kasar. Berbeda dengan sungkem saat lebaran, ketika saya minta maaf atas kenakalan. Kali ini saya benar-benar merasa bertobat. Sekarang, hanya sekedar berkata kasar saja saya sudah tidak akan berani lagi. Untuk bunda-bunda, Mamanya mungkin punya kekurangan dan kelebihan. Tapi rasa sakit dan keringat mama waktu ngasuh kita dulu mungkin jauh lebih payah. Teknologi jaman dahulu nggak seperti jaman sekarang. Mari coba mulai lihat mama kita dari sudut kita yang sedang berproses menjadi ibu dan istri. Tidak mudah juga kan? Untuk mama, Maafkan putrimu yang meskipun sudah berusia 30tahun belum bisa sekuat mama. Sekarang tiap kali mau ngeluh, pasti kucoba ingat kekuatan mama dalam mengasuh dan menyokong hidupku ma. Semoga bisa sehebat mama nanti. Mama juga sehat selalu, biar bisa lihat cucunya tumbuh. #WanitaInspirasiTAP

Read more
Setelah 30tahun, tobat sama mama
 profile icon
Write a reply