Fitriana Cheha profile icon
PlatinumPlatinum

Fitriana Cheha, Indonesia

Kontributor

About Fitriana Cheha

kerja 24 jam sehari dibayar rasa syukur

My Orders
Posts(8)
Replies(253)
Articles(0)

Anak 4tahun dipalak

Haloo, saya mau sharing, saya masi tergolong ibu baru karena anak pertama saya baru berusiia 4 tahun 10 bulan Singkat cerita, ada anak laki laki dan perempuan, mereka kakak adik, sebut saja A dan B. Usianya 2-3 tahun diatas anak saya. Mereka bisa kenal anak saya karena 1 TPA(tempat mengaji) Nahh si A dan B ini setiap hari main disekitar rumah saya, padahal sayapun nggak tau rumah mereka dimana dan mereka ini anak siapa. Mereka selalu manggil2 anak saya biar keluar untuk main. Dari awal saya sudah feeling ga enak sama A dan B. Lalu anak saya ini minta uang jajan, saya kasih 4000 untuk dirumah 4000 untuk di masjid saya selalu jatah seperti itu. Akan tetapi setelah main dengan A dan B, anak saya selalu minta uang lagi dan lagi. Ternyataaaaa saya baru tau bahwa A dan B ini sering meminta anak saya untuk jajain mereka juga. Bahkan pernah A dan B bilang, "nanti di masjid aku jajain lagi loh" Dan lebih parahnya saya kan jualan mainan hotwheels, laah si A dan B ini berani meminta ke anak saya hotwheels untuk dikasi ke mereka, nggak tanggung2 mintanya 2 buah. Anak saya dengan polosnya iya iya aja, tapi waktu itu saya nggak tau klo dia ngasi hotwheels jualan. Saya baru ngeh karena berkurang, kemudian saya tanya anak saya, dia jawab jujur klo diminta sama A dan B. Saya super kaget Karena kenal mereka pun anak saya jadi tau apa itu pacaran dan putus, sumpah saya merasa super kecolongan karena ini 😭😭😭😭. Saya sudah menasehati baik baik anak saya untuk main dengan yang lain, karena masi banyak teman disekitar yang saya kenal, dan orgtuanya pun saya tau. Tapi anak saya tetap aja main sama A dan B, karena tiap hari di panggil2 Yang saya ingin tanyakan, bagaimana saya harus menyikapi A dan B ini???? Tolong bantu saya cari solusi, #seriusnanya #bantusharing #jangandibully

Read more
 profile icon
Write a reply

BAHAYA MPASI DIBAWAH 6BULAN

Halooo,.. Bunda bunda terbaik bagi anaknya Akhir akhir ini sering banget yaa ada pertanyaan seputar MPASI dini, apalagi kemarin ada ibu2 mengeluh anaknya konstipasi (susah BAB) dikarenakan MPASI dibawah 6 bulan dan makanan yang diberikan adalah pure buah. Dengan adanya smartphone yang kita punya, sangat mudah mencari informasi yang dapat diperoleh secara gratis. Saya menemukan video penjelasan oleh Dr. Tiwi Spa (dokternya anak artis) mengenai bahaya MPASI dibawah 6 bulan Perlu diketahui bahwa asupan gizi untuk bayi jangan sembarangan,. Harus mengandung makronutrion yang terdiri dari karbohidrat, lemak dan protein. Bayi hanya diberikan ASI EKSLUSIF di 6 bulan pertama, dikarenakan untuk mengoktimalkan kerja usus. Usus juga perlu waktu untuk menerima makanan yang berserat. Di negara2 berkembang banyak kasus kematian bayi akibat diare, oleh karena itu pemberian ASI EKSLUSIF adalah salah satu upaya untuk mencegahnya, dengan catatan berat badan harus sesuai dengan usiannya. Apabila bayi diberikan MPASI dibawah 6bulan maka yang terjadi adalah diare atau konstipasi (susah BAB). Bisa juga menyebabkan SUGAR BABY dimana badan gendut akan tetapi otaknya kecil. Naah apabila sudah siap untuk MPASI orangtua sebaiknya hindari memberikan pisang di awal karena tinggi seratnya, untuk awal MPASi berikanlah makronutrion. Berikut saya sertakan link YouTube nya agar bunda bunda bisa menyimak secara detail. Mari belajar bersama agar menjadi orangtua cerdas 😇 https://youtu.be/W2e7KPtdy14 #mpasi #bahayampasidini

Read more
 profile icon
Write a reply