Berbagi Cerita

Sore bunda semua.. Saya ada sedikit cerita Ada seorang anak lelaki yang telah berkeluarga dan tinggal beda kota dari kedua orang tua Singkat cerita, pada malam hari setelah makan malam, anak lelaki tersebut sehabis menyantap makan malam bersama istrinya mendapat telepon dari ibunya Ibunya bilang ada sedikit masalah di rumah katanya dan sedikit meminta bantuan financial Lalu anak lelakinya bilang sedang tidak ada uang lebih hanya cukup untuk sehari hari bersama istrinya Tapi tidak disangka sang ibu marah dan bilang "gua sumpahin miskin lu" lalu sambungan telepon pun terputus. Anak lelaki tersebut bersama istrinya hanya bisa diam seribu kata. Entah apa yang ada di pikiran anak lelaki tersebut setelah mendengar makian tersebut. Lalu bagaimana perasaan sang istri mendengar percakapan telepon tersebut, sungguh hatinya hancur sekaligus sakit hati. Secara tidak langsung sang ibu telah menyumpahi kehidupan keluarga sang anak lelakinya tersebut. Bagaimana tanggapan bunda sekalian atas cerita diatas tadi? Apa akan ada pengaruh terhadap kehidupan keluarga sang anak lelaki kelak atas perkataan ibunya?

11 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

Gaperlu dipikirin terus omongan mertua,ga selalu yg durhaka itu anak ke ortunya. Tetep fokus cari nafkah buat anak istri intinya.

4y ago

Betul itu bun