Air hangat atau dingin ?

Bun kasih saran dong, kalau anak demam ngompresnya yg baik di kasih air hangat atau dingin?, karena mau sy kasih air hangat tapi mertua kekeh mau ngompres air dingin.. Btw ank sy usia 4bulan bun

2 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

air hangat bun Saat suhu tubuh anak tinggi, orangtua sering kali mengompres dahi anak dengan air dingin, karena berpikir air dingin dapat menurunkan panas tubuh anak. Namun, cara ini keliru. Kompres air dingin malah dapat meningkatkan suhu tubuh. Tubuh yang panas saat demam merupakan reaksi alami yang dikeluarkan oleh tubuh untuk mempertahankan diri. Bila ibu menempelkan kompres dingin, tubuh anak justru akan menganggapnya sebagai ancaman terhadap proses melawan infeksi, sehingga tubuh akan meningkatkan suhunya dan demam pun semakin parah. Kompres air dingin juga bisa menyebabkan suhu tubuh anak menurun secara tiba-tiba, sehingga membuat badannya jadi menggigil.  Jadi, ibu sebaiknya tidak mengompres anak yang sedang demam dengan air dingin. Sebaliknya, mengompres anak dengan handuk yang sudah direndam air hangat adalah cara yang tepat untuk menurunkan suhu tubuhnya. Ketika tubuh Si Kecil mendapat kompres air hangat, pusat suhu tubuh akan menerima informasi bahwa suhu di sekitar tubuh sedang hangat. Sehingga tubuh pun akan menurunkan suhunya secara otomatis. Selain itu, kompres air hangat juga dapat membuka pori-pori, sehingga panas dalam tubuh bisa keluar melalui pori-pori tersebut.  

Baca lagi

hangat bun.