Air susu ibu

Bun gimana yah biar asi nya lancar ...

1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Makan yang banyak bun, yang nutrisinya seimbang. Banyak minum air putih. Istirahat cukup. Kompres payudara pake air hangat cenderung panas. Bisa coba pijat laktasi/pijat oksitosin. Yang terpenting afirmasi positif ke diri sendiri. Tanamkan mindset, yakini & percaya diri bahwa ASI kita cukup, ASI kita diciptakan sesuai kebutuhan bayi, dan ASI kita adalah yang terbaik untuk anak. Jaga mood biar selalu happy, positif thinking, ga boleh stres. Sering2 menyusui, karena isapan bayi adalah rangsangan terbaik untuk keluarnya ASI. Dan prinsip produksi ASI adalah supply by demand. Semakin sering payudara dikosongkan maka akan semakin banyak produksi ASInya. Selama baby pipisnya lebih dari 6x sehari & kenaikan BBnya sesuai KBM, artinya ASI bunda cukup. Kalo masih merasa kesulitan, datangi konselor laktasi terdekat biar dibantu.

Baca lagi