KEHAMILAN

Bun mau sekedar tanya apa sih dipandangan kalian soal hamil diluar nikah? Terus kenapa lebih banyak orang pandang sebelah mata soal hamil di luar nikah? Apa memang serendah itu? Trims

190 Tanggapan
undefined profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Dalam Islam, zinah itu dosa besar Bun. Bahkan hukumannya dicambuk 100 kali. Bagi pasangan yang melakukan zina dan mereka sudah menikah maka hukuman zina muhson yang mereka lakukan adalah dengan hukuman rajam atau dilempari batu hingga mati. Karna zina itu perbuatan keji. Ketika ada postingan MBA, yang saya pikirkan pertama kali adalah orang tuanya. Coba kita tengok diri kita sendiri. Pasti Bunda tau gimana perjuangan hamil, melahirkan, menyusui, merawat dan membesarkan anak. Di forum ini, banyak hal ditanyakan seperti hamil boleh makan ini tidak, anak saya begini begitu gimana solusinya, bahkan hal kecil pun ditanyakan. Tujuannya sama karna panik, khawatir, takut, sedih jika terjadi apa apa dg anak. Sebegitu kalian menjaga buah hati. Saya yakin, banyak hal yang orang tua korbankan untuk anaknya. Pasti pernah menemui satu kejadian "Ini buat kamu, habiskan saja, Bapak Ibu sudah makan" padahal faktanya belum makan. Bahkan pasti sering rela tidak makan demi anak bisa makan. Kerja berangkat pagi pulang malam banting tulang untuk anak. Ibarat tulang sampai remuk pun dilakoni demi anak. Dan ketika dia besar, malah hamil diluar nikah. Kecewa? Iya. Terbebani? Pasti. Segala pengorbanan seolah tidak ada harganya. Usia senja mereka lewati dengan beban berat. Dari anaknya yg hamil diluar nikah, sanksi sosial dengan omongan pedas para rekan, tetangga dan saudara. Justru beban mental terberat adalah pada orang tuanya. Pasti pernah tau kalimat ini "jika belum bisa membahagiakan orang tuamu, setidaknya jangan menyakiti mereka"

Baca lagi
6y ago

Setju bgt bun...