Pentingnya MengAsihi tidak hanya untuk bayi, namun juga untuk sang bunda

ASI dan proses MengAsihi bagi saya adalah suatu keajaiban yang diberikan oleh Tuhan untuk para wanita. Secara alamiah tubuh wanita diciptakan untuk bisa menyusui anak-anaknya. Sayangnya tidak sedikit dari para wanita mengalami kesulitan dalam proses MengAsihi, termasuk saya sendiri. Kendala yang saya alami waktu itu adalah anak yang tidak dapat menyusu langsung dengan benar (karena ada lip tie dan tongue tie) dan bingung puting (karena penggunaan dot) sehingga lama kelamaan ASI saya berkurang. Saya tidak menyerah begitu saja dan mendatangi Konsultan Laktasi. Banyak pelajaran yang saya dapat dari dokter laktasi pada saat itu, seperti cara re-laktasi (MengAsihi kembali) dengan cara “Skin to Skin”, apa saja kelebihan ASI dan proses mengAsihi untuk bayi dan juga untuk bunda nya. Seperti yang kita tahu keunggulan ASI yang paling signifikan adalah karena adanya antibodi aktif yang dapat melindungibayi, serta keunikan ASI yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan bayi. Dan hal yang mendapat perhatian saya waktu saat berkonsultasi yaitu dengan minum ASI terlebih lagi dengan cara menyusu langsung (Direct Breast Feeding) akan sangat menuruni resiko Autisme pada anak kita. Beberapa penelitian mengemukakan bahwa para ibu yang MengAsihi (khususnya mengAsihi langsung) banyak keuntungan jangka panjang dalam hal medis yang di dapat seperti mengurangi resiko terkena obesitas, diabetes, osteoporosis, alzheimer, penyakit kardiovaskular, dan juga kanker payudara serta indung telur. Jangan pernah takut dan menyerah untuk dapat MengAasihi anak-anak kita ya bunda. Selalu ingat bahwa ASI kita akan selalu cukup untuk anak-anak kita, dan bila mengalami kendala dalam proses MengAsihi, jangan sungkan untuk mendatangi Konsultan Laktasi. Tidak ada kata terlambat untuk MengAsihi lagi karena sudahh banyak yang berhasil re-laktasi ketika bayi sudah agak besar. Saya sering menonton di YouTube orang-orang di luar negara kita berhasil loh untuk proses re-laktasi setelah lama tidak menyusui langsung dan anak sudah menginjak usia di atas 6 bulan! Dan hal itu membuat saya lebih semangat untuk mengAsihi anak saya. Semangat terus MengAsihi ya bunda-bunda hebat ! (Gambar: Ketika saya dan anak saya sedang proses Skin to Skin selama 3 hari. Alhamdulilah anak saya sekarang usia 7 bulan 26 hari dan masih ASI) #PentingnyaMengASIhiTAP

Pentingnya MengAsihi tidak hanya untuk bayi, namun juga untuk sang bunda
1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

Anaknya di insisi tidak bun Tongue tie dan lip tie nya?

4y ago

Aman berarti bu gak usah di insisi hehe itu lecet kayanya gegara gigi aja bukan karena lip tie nya bu haha