Tiara Dwi Lestari profile icon
PlatinumPlatinum

Tiara Dwi Lestari, Indonesia

Anggota VIPKontributor

About Tiara Dwi Lestari

Arale Mom's

My Orders
Posts(35)
Replies(555)
Articles(0)

❤️Letter To Mom And Dad❤️

Hello, my name is Arale? Aku lahir di sebuah keluarga kecil yg bahagia (ceile.. ?). Aku lahir sebagai jawaban doa dari mama Tiara dan papa Abram. ??. Sejak mama papa tahu bahwa aku ada di kandungan mama, mereka selalu berdoa untukku. Agar aku lahir dg baik, sayang pada mereka, jadi anak yg pintar, bahkan mengenal Tuhan sejak kecil. Puji Tuhan, aku tumbuh dengan baik tiap harinya. Papa mama selalu rutin melakukan kontrol ke dokter, mama rutin minum vitamin, bahkan papa juga membantu pekerjaan di rumah supaya mama tidak kecapekan. ? Bukan hal yg mudah untuk mereka berdua. Kadang mama mengeluh kecapekan, mual, dan tidak enak badan. Setiap kontrol ke dokter, papa selalu menemani mama. Mereka sangat senang melihatku dari layar usg?️ Saat usia ku 8 minggu, mama papa sangat senang mendengar suara detak jantungku. Usia 16 minggu, mereka mengetahui bahwa jenis kelaminku perempuan?,. Semakin lama, aku semakin tumbuh besar. Dokter juga selalu memantau kondisiku, dan menyatakan bahwa aku sehat.. Sayang nya, saat mama papa akan melihatku dari usg 4d, posisi kepalaku masih di atas. Jadi dokter tidak melakukan usg 4d,padahal mama papa pengen banget lihat muka ku.. Hihihii.. Maaf ya ma, pa, kalian tebak2an dulu aku bakal mirip siapa.. ? Daaann.. Tibalah saat yang dinanti... Tanggal 14 Januari 2019, pukul 4 subuh, mama mangalami flek yang lumayan banyak. Mama sempat konsultasi ke dokter, dan menurut dokter masih tdk apa2, ditunggu dulu saja di rumah. Pukul 11malam, aku sudah bersiap2 untuk bertemu mereka berdua? Mama merasakan kontraksi yg teratur setiap 4 menit. Aku jadi ingat, kata dokter, mama harus ke rumah sakit bila perutnya sdh mulai sakit selama 7-8 jam. Alhasil mama masih tidur2an di rumah, padahal aku sudah sangat ingin bertemu mereka? Pukul 12 malam, ternyata kontraksinya makin kuat. Dan mereka memutuskan untuk ke rumah sakit (yeayy!! ) Sampai di rumah sakit (sudah tanggal 15), mama di cek oleh suster. Dan dinyatakan pembukaan 2. Yahh,masih harus menunggu lagi.. Tapi tenang saja ma, Arale akan bantu dari dalam? Kontraksi semakin menjadi2, mama disuruh jalan2 di sekitar rumah sakit. Dan banyak makan. Tapi mama ga nafsu makan, saking sakitnya kontraksi yg dialami. Setelah itu, dilakukan cek pembukaan kembali pada pukul 5 pagi, bukaan 2.5. Jadi mama jalan2 dengan kesakitan selama berjam2 itu tadi cuma naik 0.5 pembukaannya?kasian mama. Pukul 8 pagi, mama dipindahkan ke ruang bersalin. Diperiksa lagi oleh suster, bukaan 3 ke 4. Aku mendengar mama sudah sangat kesakitan. ? Dan suster hanya menengkan saja, bahwa memang begini proses nya, ga bisa dipercepat hny bisa menunggu. Tiap jam dilakukan pemeriksaan lagi, bukaan 4 ke 5. Menunggu lagi. Mama semakin kesakitan. Untung ada papa yg menemani mama disana, lumayan bisa buat samsak untuk dicakar2?? Di cek kembali sudah bukaan 5. Aku mendengar papa bertanya pada mama apa masih kuat, bila tdk kuat papa sudah bersiap untuk operasi saja. Nehik nehik acha acha, Pa.. Arale mau segera meluncur kok disuru operasi?hmm.. Jam 9 dilakukan cek kembali, bukaan 8. Dokter pun datang, dan mengatakan bahwa mungkin siang ini akan lahir. Dari bukaan 8,aku mendengar mama sudah sangat kesakitan. Dan aku? Sudah bersiap meluncurr☄️☄️☄️ Namun dokter pergi lagi, dan mama disuruh menunggu lagi hingga bukaan lengkap. Kembali aku mendengar bunyi napas mama yg semakin berat dan tidak beraturan. Bukaan demi bukaan dilalui mama dengan sangat susah payah, pantesan ya di Kejadian 3:16 dikatakan "Susah payahmu waktu mengandung akan Kubuat sangat banyak; dengan kesakitan engkau akan melahirkan anakmu". Bukaan 9. Akhirnya semakin dekat waktuku bertemu mama papa. Kondisi mama masih tampak kesakitan, papa? Sudah tak berbentuk krn dicakar2 mama? Mama harus bersabar lagi. Di cek kembali, bukaan 9.5.. Weww., masih setengah lagi Ma, semangatt?? Dan akhirnya bukaan langkapp... Aku akan meluncurrr... Ternyata belum sodara2.. Suster masih harus tlpon dokternya dulu dan nunggu dokter datang.. Dan waktu2 itu digunakan suster untuk mengajari mama bagaimana cara mengejan dengan baik. Pelajaran mengejan diberikan kepada ibu2 yg sudah bukaan lengkap dg nafas tersengal2. Jangankan menyerap apa yg diajarkan, utk bernafas saja kadang lupa? Dokterpun datang, dan dimulailah proses terakhir. Mama harus mengejan saat kontraksi datang, dan harus diam saat kontarksi hilang. Mama melakukan dengan baik, dengan beberapa kali mengejan dan dibantu dokter, akhirnya aku bisa lahir dengan selamat.. Fhhhyyuhh.. Lalu aku dibawa suster untuk dibersihkan terlebih dahulu, sembari menunggu mama siap untuk menyusui ku.. Kondisi mama sangat lemah, badannya sempat menggigil beberapa saat. Setelah beberapa saat, aku sudah bersih dan siap bertemu mama (kalo papa sih, dari ruang bayi sudah beberapa kali menengok ku, mencuri foto diam2?). Dan akhirnya, aku bertemu mama dan papa ?. Puji Tuhan semuanya lancar, Terimakasih Tuhan. Sekarang aku siap menghadapi dunia?? Aku percaya bahwa mama papa akan selalu ada untukku, mama papa adl orang tua terbaik untuk ku, dan aku berjanji akan menghormati mereka selamanya? -Arale Christara Santosa- #SiapKetemuAnakku

Read more
undefined profile icon
Write a reply