Hai Parents, punya orangtua berdarah minang dan jawa membuat saya cukup bisa menerima berbagai rasa masakan di hidup saya. Selain dendeng batokok, saya dan suami juga senang sekali dengan pecel sayur, selain sehat, biaya masaknya murah, dan mudah cara memasaknya :) Saya mau share resep nasi pecel ala orangtua saya ya, here we go :) Bahan Utama (Sayur): 1 ikat Kangkung 1 ikat Bayam Kacang panjang secukupnya Toge secukupnya 2 buah Timun Air hangat secukupnya Bahan Bumbu Pecel: 1/4 kg kacang tanah Gula merah secukupnya (sesuai selera) 3 siung bawang merah 2 siung bawang putih kencur secukupnya terasi secukupnya garam secukupnya Cara Memasak: 1. Bersihkan bahan sayur, potong sesuai selera, rebus kemudian tiriskan. 2. Goreng kacang tanah hingga matang, pisahkan. 3. Haluskan semua bahan bumbu dan kacang tanah yang sudah di goreng. 4. Beri sedikit air hangat pada adonan bumbu kacang hingga mengental (sesuai selera) 5. Sajikan sayuran yang sudah direbus dan campurkan dengan bumbu kacang, bisa ditambahkan peyek atau gorengan sebagai pelengkap ❤️ Hmm yummy! Ps: maafkan ya Bun jika gambarnya kurang baik, saya ambil foto lama dari galeri media sosial :D #ResepFavoritPasanganTAP
Read moreHai, Parents.. Saya ga ngerti ya kenapa postingan saya mengenai resep ini sebelumnya menghilang, padahal saya rasa saya tidak melanggar ketentuan, ini resep sendiri dan fotonya foto sendiri. So, saya coba beranikan diri kembali untuk memposting ulang resep favorit saya dan suami. Semoga ga di take down atau di-report lagi, mohon doanya ya Parents :) Bahan: 500gr Daging Sapi Minyak goreng Bumbu Ungkep: 1 sdt Asam Jawa 3 siung Bawang Putih 1/2 ruas Jahe 1/2 ruas Lengkuas Bahan Sambal: 4 Siung Bawang Merah 8 buah Cabe Keriting Merah 2 buah Cabe Merah Besar 2 buah Cabe Rawit Merah (opsional sesuai selera ya Bun) 1 buah Tomat (ukuran kecil) 1 batang Sereh (geprek) 1 lembar Daun Salam 1 lembar Daun Jeruk Secukupnya Garam Secukupnya Lada Secukupnya Gula Cara Memasak: 1. Cuci bersih daging, potong2 sesuai selera. 2. Haluskan bumbu ungkep, rebus daging dengan bumbu ungkep sampai empuk. 3. Setelah daging empuk, ketok2 daging menggunakan ulekan hingga pipih. Lalu goreng hingga kering (atau sesuai selera). Tiriskan. 4. Haluskan bahan sambal kecuali daun salam, daun jeruk, dan sereh. Lalu tumis, masukkan daun salam, daun jeruk, dan sereh. Masak hingga harum. 5. Tambahkan gula, garam, lada secukupnya. Koreksi rasa. 6. Masukkan daging yang telah ditiriskan ke dalam sambal yang sedang ditumis. 7. Aduk hingga merata. 8. Sajikan dengan nasi panas, selamat menikmati 😍 Kalau mau dibikin untuk stok juga bisa banget ya Bunda, sambal dan dagingnya gausah dicampur, dan sambalnya dimasak dengan banyak minyak dan benar-benar matang. Sekian resep favorit keluarga saya :) Semoga kalau menang, bisa jadi rezeki debay saya pas lahiran nanti, aamiin :) #ResepFavoritPasanganTAP
Read moreHalo Parents, saya ingin share resep favorit saya dan suami yang cara bikinnya menurutku cukup simpel dan TIDAK BISA TIDAK ENAK! (pinjam jargon salah satu youtuber mukbang favorit saya) 😁 Yes, Dendeng Batokok! Punya Ayah berdarah minang dan Ibu jawa membuat saya hampir bisa memakan segala jenis rasa masakan (pedas, manis, berempah, gurih, dsb) tapii palate lidah saya lebih ke minang, lebih maknyus aja gitu rasanya, apalagi selain pecinta pedas, saya juga seorang meat lover hihi. Dan dendeng salah satu menu favorit yang bisa memenuhi selera palate saya hehe. Jadi, kuy langsung aja saya share resep dendeng batokok andalan ku yang bikin suami acungkan 2 jempolnya 😉 Bahan: 500gr daging sapi Minyak goreng Bahan ungkep daging: 1 sdt asam jawa 3 siung bawang putih 1/2 ruas jahe 1/2 ruas lengkuas Bahan sambal: 4 siung bawang merah 8 buah cabe keriting merah 2 buah cabe merah besar 3 buah cabe rawit merah (opsional) 1 buah tomat ukuran kecil 1 batang serai (geprek) 1 lembar daun salam 1 lembar daun jeruk Secukupnya garam Secukupnya lada Secukupnya gula Cara memasak: 1. Cuci bersih daging dan potong sesuai selera 2. Haluskan bumbu ungkep 3. Rebus daging bersama bumbu ungkep yang sudah dihaluskan 4. Setelah daging empuk, tiriskan. Geprek daging dengan ulekan hingga tipis. 5. Panaskan minyak secukupnya, goreng daging hingga kering. Tiriskan. 6. Haluskan seluruh bahan sambal kecuali daun salam, serai, dan daun jeruk. 7. Tumis sambal yang sudah dihaluskan, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Tumis hingga harum. Koreksi rasa. 8. Jika dirasa sudah pas, masukkan daging yang telah digoreng kedalam tumisan sambal. 9. Setelah tercampur rata, angkat daging, sajikan. 10. Selamat menikmati ❤️ Mudah kaan? Dendeng ini juga awet untuk disimpan bbrp waktu asal sambalnya digoreng hingga benar2 matang, jika ingin jadi stok, jangan langsung dicampur ya Bunda, antara daging dan sambalnya. Sekian resep andalan saya, semoga Bunda-bunda dan keluarga disini sehat dan bahagia selalu yaa 😊. #ResepFavoritPasanganTAP #minangpride #resep #dendengbatokok
Read morePlease kindly help answer this question, Bunda (Rambutku rontok paraah 😭) 🙏🏻
Sewaktu kecil hingga remaja, rambut saya tebal Bunda. Namun sejak kelas 3 SMA, mulai banyak rontok, dan setelah saya pikirkan kembali disaat itulah sepertinya saya memiliki masalah hormon (karena BB naik drastis dan sempat tidak haid selama 8 bulan). ☹️ Dalam rentang waktu tersebut hingga saat ini, saya sudah mencoba berbagai cara dan dari berbagai produk, dari menggunakan hair tonic, shampoo, dan serum rambut yang harganya standar sampai mahal pun tidak membawa pengaruh apapun. Beberapa bulan yang lalu ternyata saya didiagnosa memiliki PCOS dimana ternyata salah satu cirinya adalah rambut yang rontok, saya mulai terapi hormon, namun tetap saja rambut rontoknya semakin menggila. 😭 Ditambah saya sedang hamil saat ini, rontok semakin menjadi. Yang saya baca, kerontokan memang biasa terjadi pada Ibu Hamil. Tapi jika tidak ditangani, khawatirnya rambut saya semakin tipis. Mohon info dari Bunda sekalian yaa jika ada yg bisa membantu, terima kasih ❤️ #seriusnanya #helpmemommies #Nanya #SeputaranBunda
Read moreHari pertama di tahun 2021 saya awali dengan sangat bersyukur kepada Allah atas segala nikmat yang Dia berikan pada saya di tahun 2020. Ya, 2020 adalah tahun yang luar biasa untuk saya, dan untuk kita semua; Tentu bagi kita pun yang mampu berjuang dan bertahan, hal tersebut menjadi lebih luarbiasa pula. Dengan syukur tersebut, saya juga membuat beberapa resolusi dan harapan baik untuk tahun ini. Salah satu harapan yang saya panjatkan dalam doa saya adalah saya mampu melewati tahap kehamilan pertama saya dengan sehat dan bisa melakukan persalinan normal. Bagi sebagian orang, mungkin hal tersebut terlihat biasa saja, namun bagi saya yang baru diberikan amanah ini setelah 2 tahun pernikahan dan memiliki riwayat kista juga PCOS (saya sudah beberapa bulan kemarin menjalani terapi hormon dan diawal kehamilan ini saya diminta bedrest 3 minggu karena terjadi pendarahan di rahim saya), kehamilan ini adalah hadiah terindah dari Allah di penghujung tahun 2020. Maka, melewati prosesnya di tahun ini dengan sehat dan berhasil melakukan persalinan, menjadi doa yang selalu saya bisikkan setiap saat saya bersujud. Sepenggal kisah ini menjadi kesempatan saya untuk meminta doa dari para bunda dan ayah disini; Mohon doakan saya ya :) #Harapan2021TAP #pregnancy #Pcos_Fighter
Read more