Baby 6 bulan

Yang Baby nya 6 bulan udah bisa apa aja bun? #seriusnanya #ingintahu #firstmom #firstbaby

3 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Bayi 6 Bulan Sudah Bisa Apa Saja? Tak hanya semakin menggemaskan, bayi usia 6 bulan sudah dapat menunjukkan berbagai keterampilan tumbuh kembang baru yang mungkin akan mengejutkan orang tuanya. Bunda tentu bertanya-tanya, bayi 6 bulan sudah bisa apa saja, ya? Berikut adalah berbagai perkembangan bayi 6 bulan yang perlu Mama ketahui selengkapnya. 1. Semakin Pintar Berguling Bayi 6 bulan sudah semakin pintar berguling-guling dari telentang ke tengkurap atau sebaliknya, seiring dengan semakin kuatnya otot-otot leher dan lengannya.  Si Kecil mungkin senang melakukannya, tetapi Mama harus berhati-hati saat meninggalkannya di atas tempat tidur atau tempat yang tinggi karena adanya kemungkinan ia terjatuh dari tempat tidurnya.  Termasuk, Mama perlu berhati-hati saat mengganti popok Si Kecil. Minta tolong pada orang lain untuk menahan Si Kecil agar ia tidak berguling. 2. Memindahkan Benda dengan Mudah Tahukah Mama? Bayi 6 bulan sudah bisa memindahkan benda, seperti mainan dari satu tangan ke tangan lainnya, dengan mudah. Ini karena tangan bayi sudah cukup bergerak aktif sehingga bisa memindahkan mainan yang berhasil diraih atau dipegangnya.  3. Pandai Berceloteh Bayi 6 bulan juga sudah semakin sering mengoceh (babbling) sebagai salah satu caranya berkomunikasi.  Sebagian besar bayi usia 6 bulan sudah pandai berceloteh “ba”, “ma”, “da”, “ga”, atau yang lainnya. Tidak hanya mengucapkan “ba-ba-ba-ba”, ia kini sudah bisa berceloteh “ba-ga”, “ma-ga”, dan lain-lain.  Nah, Mama bisa merespon celotehan Si Kecil dengan meniru suara ocehannya dan menjawab seantusias mungkin.  Sebagai contoh, “Iya, betul. Itu kucing, Kak.” Si Kecil tentu akan merasa senang bila Mama mendengarkan ocehannya dan meresponnya, seolah-olah Mama paham apa yang diucapkan olehnya. Merespon ocehan Si Kecil juga dapat membantunya belajar bicara, lho!  Tak hanya itu, bayi 6 bulan mampu tertawa lepas ketika Mama mengajaknya bicara atau bercanda walaupun ia belum mengerti apa yang diucapkan oleh Mama. 4. Mengerti Bahasa Isyarat Saat berusia 6 bulan, Si Kecil sudah bisa diajarkan bahasa isyarat. Misalnya, melambaikan tangan berarti artinya “selamat tinggal”, menunjuk untuk mengatakan “lihat itu!”, atau menjentikkan jari artinya “memanggil burung”.  Ini artinya kemampuan motorik bayi telah berkembang lebih dahulu daripada kemampuan berbahasanya.  Bahasa isyarat semacam ini bisa membantu Si Kecil untuk menyampaikan apa yang dibutuhkannya, Ma, sekaligus mencegahnya dari perasaan frustasi. Contoh, dengan mengusap-usap perutnya bila ia masih ingin disuapi. 5. Belajar Duduk Mama mungkin bertanya-tanya, kapan bayi mulai duduk? Bayi 6 bulan sudah bisa mulai duduk sendiri. Si Kecil mulai belajar untuk duduk sendiri dengan mendorong kedua lengannya dari posisi tengkurap ke posisi duduk.  Ketika Si Kecil berusaha melakukan ini, jagalah agar ia tetap seimbang menahan badannya dan tidak terjatuh. Mama bisa menahan bokongnya dengan tangan atau mengganjalnya menggunakan bantal saat duduk.  6. Mengeksplor Benda-Benda di Sekitarnya Pada usia 6 bulan, SI Kecil semakin optimal menggunakan kelima panca indranya untuk bereksplorasi dan belajar mengenai lingkungan sekitarnya.  Ia suka meremas mainan bola lembut, menggigit mainan, mendengar bunyi bel di dalam mainan, meraih benda-benda yang ada di dekatnya, dan lainnya.  Tak jarang Si Kecil akan mengamati benda-benda kecil dan mengikuti pergerakannya. Jika benda tersebut hilang dari pandangan, matanya akan bergerak mencarinya.  Di fase usia ini, Mama hanya perlu memastikan lingkungan sekitar Si Kecil aman untuk dieksplorasi. Jauhi dari barang-barang yang berpotensi membahayakan.  7. Mengenal Wajah-Wajah Orang di Sekitarnya Bayi 6 bulan ternyata sudah bisa mengenali wajah-wajah orang di sekitarnya. Ia mulai merasa nyaman dengan anggota keluarga terdekatnya, seperti mama, papa, kakak, nenek, dan kakeknya. Si Kecil akan memperlihatkan tanda-tanda ketakutan apabila bertemu dengan orang-orang baru selain anggota keluarga terdekatnya. 

Baca lagi

beda beda perkembangan bayi bun .. cuma yang harus sudah bisa tengkurap .. anak saya 6 bulan sudah berguling ,belajar merangkak tapi masih ngesot badan nya

1y ago

iya Bun bda byi beda perkembangan Alhamdulillah anakku udh bisa duduk bund

Alhamdulillah anakku udh bisa merangkak bun tp pelan2. tgl 16 bsuk genap 6bln

1y ago

aktif ya Bun anakku baru BSA duduk tgl 29 baru genap 6 bulan