Ibu hamil mengonsumsi asam folat lebih dari 1 mg

Selamat pagi bunda semuanya. Saya baca2 asam folat yang diperlukan bumil sekitar 0,4 - 0,8 mg sehari. Sedangkan saya minun folamil, disitu tertulis jelas kandungan asam folat dalam folamil sebanyak 1 mg, bukankah itu sudah berlebihan dari dosis asam folat yang dibutuhkan bumil. Belum lagi kita minum susu hamil, makanan dan minuman yang mengandung asam folat. Apa nggak triple asam folat. Saya baca2 ibu hamil yang saat kehamilan mengonsumsi asam folat tinggi beresiko lebih besar melahirkan anak autis dibanding ibu hamil yang mengonsumsi asam folat sesuai dosis yang dianjurkan. Jadi takut. Memang folamil dari resep dokter, tapi kan ada dokter yang cuma cari untung, jadi dia resepin obat berdasarkan sponsornya. Kalau bukan kita yang aware sama anak kita sendiri, siapa lagi. Mohon pencerahanya bunda. Terima kasih

20 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

Pernah ada temen dokter bilang, gak usah khawatir mengenai kebanyakan vitamin dan mineral dalam tubuh, karena nanti akan dibuang sendiri sm tubuh lewat air seni. Itu kenapa perlu banyak minum air putih.