takaran porsi makan bayi 6 bulan

Bun... Takaran yang pas porsi makan 6 bulan sgmn ya? Kalo tiap makan 130ml kebanyakan g si?

7 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Pada usia ini bayi umumnya makan (menyusui) sebanyak empat hingga enam kali sehari, dan biasanya menghabiskan 180-240 ml susu per waktu makan. Total jumlah susu yang dikonsumsi tidak boleh lebih dari 960 ml. Mulailah pemberian MPASI sebanyak dua kali sehari dan sekitar dua sendok makan saja. Gunakan sendok makan bayi untuk menyuapinya. Bayi biasanya dapat mengonsumi MPASI sebanyak dua sendok makan hingga dua cangkir (480 gram) per hari. Jumlah ini tergantung dari ukuran dan kemampuan makan bayi. Pada tahap perkenalan ini Anda bisa mencampur 1 sendok teh puree MPASI dengan 4-5 sendok teh ASI atau susu formula. Perbandingan bisa ditingkatkan hingga menjadi 1 sendok makan puree MPASI dengan 1 sendok makan ASI atau susu formula. Waktu makan bayi bisa ditingkatkan dari dua kali hingga tiga atau empat kali per hari jika memang sudah memungkinkan. Jika ingin memberikan jus buah, pastikan untuk memberikan jus yang Anda buat sendiri dan bukan jus dalam kemasan. 120 ml per hari adalah takaran yang bisa Anda jadikan patokan jika ingin memberikan jus buah murni pada bayi. Seiring bertambah usia, bayi akan membutuhkan lebih banyak nutrisi yang berasal dari berbagai jenis makanan. Pemberian MPASI sesuai jadwal makan bayi 6 bulan yang benar, teratur, dan sesuai takaran bisa membantu bayi membiasakan diri dengan MPASI, mengenali makanan sumber alergi, dan mengurangi risiko obesitas ketika ia memasuki usia anak-anak. Ditinjau oleh : dr. Marianti Alodokter

Baca lagi
VIP Member

Disesuaikan bun. Coba 1 sendok makan dulu trus naikkan

Nyimakkk anak sy mulai mau makan pas 6bln

nyimak.. krna mau mpasi jg

2-3sendok makan 2 kali sehari

Ok makasi banyak ya bun

VIP Member

2sdm bun takarannya