My Orders
Tepatnya 39W2d saya merasakan ada gelombang cinta. Pukul 01.00 dini hari mulai mules2 sering bolak balik WC, setelah ada flek sedikit sekitar pukul 03.00 akhirnya dibawa ke bidan dan ternyata sudah pembukaan 3, pukul 04.00 dicek lagi sudah pembukaan 5. Ba'da sholat subuh pembukaan 7 Alhamdulillah dengan kekuasaan Allah pukul 06.30 putri pertama kami lahir, BB: 2.600 Gram PB 48Cm dan kami beri nama Fauqiyya 'Azimatul Ma'wa. Semangat buat calon ibu,semuanya akan indah pada waktunya #firstbaby
Read more