Bothok Urang
Mungkin disini ada yang berusaha memperbaiki pola makannya dengan mengurangi atau menghindari gorengan? Coba sharing, lauk atau cemilan apa yang enak tanpa digoreng-goreng? . Ini saya ada satu rekomendasi lauk tanpa goreng-goreng nih, namanya Bothok Urang. Iya, bothok huruf "t"-nya dibaca tebal/medok. Urang itu bahasa Jawanya udang. Bothok urang ini cocok banget untuk jodohnya si sayur kelor yang kemarin saya share resepnya. . -Bothok Urang- Untuk +-10 bungkus Bahan: 600 g udang 1/2 buah kelapa muda, parut Daun pisang, untuk membungkus Bumbu halus: 3 siung bawang putih 5 siung bawang merah 1 sdt ketumbar 1 ruas laos 1 ruas kunyit 3 lembar daun jeruk 4 buah cabe rawit (opsional) Cara memasak: 1. Udang dibersihkan. Bila ukurannya besar, dipotong sesuai selera. 2. Udang, kelapa, dan bumbu halus dicampur hingga merata. 3. Adonan dibungkus dengan daun pisang dan disemat. 4. Bothok dikukus hingga matang. Kira-kira 30 menit. 6. Bothok siap disajikan dan dinikmati. . Diposting tanggal 8 April 2021 Partisipasi #ResepRamadanTAP #GebyarHadiahManTAP