Penyesalan
Disaat pandemi, perusahaan tempat suami saya bekerja memberi mutasi kepada para karyawannya, ada yang ke luar pulau dan ada pula yang ke luar provinsi. Dan suami saya kebagian ke luar provinsi, katakanlah ke madiun sedangkan kami tinggal di bekasi. Namun ada pilihan untuk para karyawannya, kalau mutasinya tidak diambil otomatis mengundurkan diri dan tidak dapat pesangon sepeserpun. Dan saya sebagai istri memutuskan untuk tidak mengambil mutasi tersebut karena resiko yang terlalu besar, kita ga pernah tau saat suami pergi jauh begitu takut terpapar virus dan bagaimana ke depannya kalau amit2 terkena virus. Dan setelah beberapa bulan suami saya selalu bicara, coba dulu diambil mutasinya ga bakal susah begini Suami saya seperti menyesal mengambil keputusan tersebut Saya sebagai istri seperti bikin susah suami Apa saya salah sebagai seorang istri melarang suami utk tdk mengambil mutasi tersebut karena resiko yang terlalu berat? #bantusharing #Nanya #mommybuntu #mohon_info_pengalaman



