Kaki Sakit saat Hamil Trisemester II
dear Bunda-bunda, mohon untuk sharing pengalamannya. apakah yang Bunda-bunda lakukan untuk mengatasi pegal, nyeri kaki selama hamil di Trisemester II ini yaa bun? casenya : Kehamilan Pertama di Trisemester ke II ini beberapa malam tidur kurang berkualitas dikarenakan merasakan tidak nyaman diarea Kaki (pegal, nyeri) tapi hanya diwaktu tertentu seperti mulai pukul 03.00 - 05.00 pagi. Terimakasih banyak sebelumnya Bunda-bunda untuk sharingnya ☺️🤍✨