Jam tidur bayi

Bunda, maaf mau tanya jam tidur anak apakah berpengaruh dengan tumbang anak? Anak saya usia 7 bulan. Akhir-akhir ini saya perhatikan jam tidurnya berantakan, kalau bangun sebelum/subuh jam 7 sudah tidur, kadang jam 8/setengah 9 baru tidur. Siangnya durasi tidur antara setengah sampai 1 jam saja. Malamnya jg kalau siang g tidur, habis mandi sore langsung tidur bangunnya kdg jam 8 malam, tidur lagi di atas jam 10 malam. Udah kaya bukan anak bayi lagi. Semalem udah pakai lampu tidur, bahkan sampai saya matikan semua lampu dan mengunci pintu kamar, hampir jam 9 malam baru tidur. Apakah anak usia 7 bulan seaktif itu bunda? Maunya main terus. Harusnya jam tidur yang berkurang siang hari kan bund, tapi ini tidur malam pun kaya bukan anak bayi lagi. Apalagi kalau ketahuan belum tidur di ambillah si bayi keluar kamar. Di ajak main lg, mana besoknya kita harus berangkat kerja. Kebetulan serumah sama pakmer, kakak ipar +anak, dan adik ipar. 😒 Adakah bunda di sini yang punya tips cara mengatur jam tidur anak agar lebih teratur? Saya khawatir, takutnya bisa mempengaruhi tumbuh kembangnya. 😒

1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan

ngaruh tentunya, baiknya tidur dibawah jam 10 malem kalo usia segitu sih jam tidur siangnya masih bisa di 2-3 jam terakhir makan/cemilan malem jam berapa bu?