Hamil 6 minggu , USG Transvaginal / USG Klinik ( perut )
USG Transvaginal / USG Klinik ( perut )#seriusnanya . Ini kehamilan pertama saya . - USG pertama di klinik hasil Kantung Belum terlihat karena baru telat mens sekitar 3 hari tapi tespek sudah positif . - USG kedua di klinik yg sama di diagnosa Hamil anggur , atau hamil ( B O ) atau kosong , di suruh kuret besok malam dengan dokter tersebut . Ke esokan hari nya pagi Hari. - USG pertama Transvaginal di RS besar dengan Dokter spesialis kandungan dan penyakit dalam . Dokter bilang "janin nya ada , detak jantung nya ada" Di kasih vitamin , sama penguat kandungan . Malam Hari nya Dokter yg di klinik telfon "Bu jadi kuret gak? Nanti busuk di diamkan lama lama" . Saya bilang dengan lembut bahwa saya habis USG TV di salah satu RS dan Alhamdulillah ada janin nya . Kemudian dokter nya menyuruh saya untuk ke kliknik , karena dia penasaran dan ingin menuntut Dr. Yg ada di RS bila RS tersebut memberikan diagnosa yg salah . Apa ada yg sepengalaman ???