Bantu jawab bun, maaf kalau pertanyaannya sedikit vulgar.

Saya sudah 40 hari pasca melahirkan normal, jujur masih trauma dengan rasa sakit nya waktu dijahit kemarin, waktu buang air kecil pertama kali setelah melahirkan saya sampai pingsan menagankan sakit nya bun. Suami minta HB. sharing dong bun, gimana rasanya HB setelah melahirkan? Sakitkah? Apakah rasanya seperti buka perawan kembali? Trauma buka perawan saja belum hilang, d tmbah trauma lahiran, nikmat luar biasa jadi wanita ini ya bun. Mohon jangan di bully ya bun, #bantusharing #ingintahu

1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
TapFluencer

Halo bunda, Bekas jahitan melahirkan normal perih adalah kondisi yang wajar. Bekas jahitan melahirkan normal perih dalam waktu yang cukup lama. Bekas jahitan episiotomi ini biasanya menjadi gatal sebelum benar-benar kering dan sembuh. Waktu penyembuhan biasanya butuh 2-3 Minggu. Baiknya, komunikasikan dengan suami saat melakukan hubungan seksual. Jika bunda masih trauma, baiknya jangan dilakukan. Kenikmatan seksual tsb bisa ada jika butuh merasa nyaman. Perubahan bentuk tubuh dan emosi yang tidak stabil turut memengaruhi gairah seksual wanita setelah melalui masa persalinan. Hal ini bisa membuat wanita enggan dan khawatir untuk melakukan hubungan intim. Hal itu adalah wajar. Dokter umumnya akan menyarankan bunda untuk menunda berhubungan intim setidaknya 1–1,5 bulan setelah melahirkan. Hal ini karena tubuh umumnya membutuhkan waktu untuk benar-benar pulih. Selain itu, pastikan darah yang keluar pascapersalinan sudah berhenti mengalir dan luka jahitan sudah pulih sebelum mulai berhubungan seksual kembali. Love, Saras

Baca lagi