kendala bermain

Saya ingin mengetahui beberapa hal, barangkali ada yang bisa berbagi pengalaman. Anak saya laki2 usia 15 bulan. Sudah bisa berjalan hanya belum lancar. Belum bisa bicara hanya sebatas kata, mami, papi, makan, minum dsb yang terpatah2 kata saja. Yang saya tanyakan: 1. anak saya kerap nangis apabila bertemu teman sebaya di komplek kami tinggal. Memang saya hanya punya 1 anak, jadi tidak ada anak lain di rumah. 2. Anak saya kerap membanting mainan nya. Walau sudah diberi pengertian bahwa itu mainan bukan bola. Apakah ada yang bisa memberikan sharing knowledge kepada saya untuk masalah ini. Terima kasih sebelumnya

1 Tanggapan
undefined profile icon
Tulis tanggapan

1. Beberapa faktor yang mungkin. Salah satunya adalah ketakutan bertemu orang baru atau orang lain. Umur segitu, dunianya adalah orangtua. Sering diajak sosialisasi saja bun, perlahan2.. 2. 15 bulan sedang meng "eksplore". Mengetahui sebab akibat apa yang d timbulkan dari mainan atau2 barang2 yang d lempar. Dijelaskan apa yang terjadi kalau mainan di lempar, Bisa di kash bola saat sudah mulai melempar.

Baca lagi
5y ago

Terima kasih untuk jawabannya doc saya akan upayakan sosialiasasi lebih banyak dan pengenalan thdp mainan nya.