Hal Yang Wajib Dipersiapkan Saat Hamil Agar ASI lancar (bumil dan mama promil boleh merapat 🤗💞)

Mothers and babies form an inseparable biological and social unit; the health and nutrition of one group cannot be divorced from the health and nutrition of the other.” -World Health Organization ------ Mohon save ya Karna akan sangat amat panjang 🙏🙏 klik bendera di pojok kanan atas. Jangan lupa bantu komentar dan like agar posting ini terlihat ibu2 lain yang butuh informasi Fakta ASI tidak pernah ada kata basi/rusak/jelek dan hebatnya ASI diproduksi sesuai dengan usia bayi disini ya 🤗 https://community.theasianparent.com/q/klik_bendera_di_pojok_kanan_atas_buat_save_ya_mama_jangan_lupa_bantu_komentar_da/3494872?d=android&ct=q&share=true ------ Yang lagi deg-deg-an takut nanti ASI enggak lancar saat melahirkan nanti tunjuk tangan ✋✋✋✋  🤗🤗🤗🤗🤗 Tidak perlu khawatir ya mama. Mempersiapkan kelancaran ASI sebaiknya dilakukan jauh hari. Enggak selalu ketika menjelang hari H atau lihat nanti saat lahiran nanti saja ma 🤗  Semakin Dipersiapkan, semakin tinggi tingkat kesuksesan nanti.  Apa saja persiapan penting saat kehamilan bahkan jauh sebelum hamil, Agar nanti kelancaran ASI saat melahirkan sukses? Penasaran enggak ma? 🤭🤭 Saya bantu jabarkan ya ma 🤗  -------- Apa saja sih yang terpenting mempersiapkan ASI saat kehamilan?  1. Edukasi diri  Semakin banyak edukasi mengenai ASI yang kita dapatkan, semakin tinggi tingkat kesuksesan saat menyusui nanti. Mama bisa ikuti berbagai kulwap, webinar, seminar, talkshow atau rajin Googling, ikuti Instagram parenting, rajin menonton informasi dan simulasi menyusui, atau konsultasi dengan konselor laktasi dll  Ketika mengedukasikan diri, mama akan memiliki bekal ilmu ketika terjadi masalah saat menyusui. Dengan bekal ilmu mama akan lebih percaya diri mencari solusi masalah tersebut.  Selain itu, mama juga akan lebih percaya diri dan memahami pentingnya ASI pada bayi sehingga akan berusaha memberikan ASI pada bayi walau sekitar tidak mendukung. ----- 2. Hospital Shopping  Apa sih hospital Shopping? Kalau kita lebih fokus beli perlengkapan bayi saat hamil, jangan lupa fokus pada hospital shopping.  Hospital shopping maksudnya mama mencari Rumah Sakit/klinik bidan terbaik yang memiliki fasilitas penunjang ASI. Perlu mama ingat, tidak semua pelaku kesehatan yang membantu persalinan Pro ASI. Untuk itu, penting sekali survey mengenai hal ini.  Dengan hospital shopping kita juga bisa mendapatkan hak pelayanan pada ibu hamil dan melahirkan. Dimana hak tersebut bisa kita dapatkan sejak hamil TM1 pada profider yang tepat.  Sejak hamil coba tanyakan pelayanan dan fasilitas pendukung apa yang akan didapatkan untuk mendukung kelancaran menyusui. Seperti:  1. Tenaga medis yang support kelancaran menyusui  2. Bersedia melakukan IMD (inisiasi menyusui dini) setelah persalinan 3. Mengedukasi dan mengiringi ibu belajar pelekatan dan menyusui yang baik (melalui konselor laktasi, dokter spesialis asi, bidan konselor laktasi dll)  4. Menempatkan bayi sekamar dengan ibu (rooming in) agar ibu bisa memantau dan membaca tanda bayi lapar, menciptakan kedekatan/bonding lebih lama, dll Bahkan dalam UU tercatat di pasal 33 PP 33/2012, terdapat 10 langkah menuju keberhasilan ASI pada fasilitas kesehatan. Mengutip laman Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI), mama bisa mengenali rumah sakit Pro ASI dengan program 10 LMKM (Langkah Menuju Keberhasilan Menyusui), yaitu: 1. Memiliki kebijakan tertulis  2. Melatih staff  3. Memberikan informasi tentang manfaat dan managemen menyusui 4. Melakukan IMD 5. Bantu untuk menyusui dan mempertahankan menyusui  6. Tidak memberi/menawarkan susu lain atau pengganti ASI  7. Rawat Gabung (rooming in) 8. Ibu berhak menyusui kapanpun  9. Tidak memberi/menawarkan dot/empeng 10. Membantu ibu rujuk pada komunitas peduli ASI  ---- 3. Bertemu dengan konselor laktasi  Walau hal ini sifatnya tidak wajib, namun perlu diperhitungkan saat mempersiapkan kelahiran buah hati.  Dengan bertemu konselor laktasi, ibu akan terbantu bila memilki masalah tertentu atau belum teredukasi dengan baik.  Organisasi dunia World Health Organization (WHO) menyebutkan, terdapat 7 kontak plus kapan ibu mendapatkan layanan konseling laktasi:  1. Kehamilan TM2  2. Kehamilan TM3  3. Kelahiran : pendampingan IMD  4. Masa post partum  5. Saat bayi (terlahir sehat) berusia 2-3 hari (bisa di RS bila SC), Hari ke 5-7, usia bayi 3-4 minggu dan Usia 6 minggu 6. Bayi dengan BBLR atau prematur usia 2 hari, 3 hari, 5-7 hari, 15 hari, 28 hari 7. Saat imunisasi dan evaluasi pertumbuhan 8. Saat ibu hendak kembali berkegiatan (misalnya bekerja, sekolah dll)  9. Saat bayi sakit atau bila diperlukan.  (WHO, Infant and young child feeding, model chapter for textbook for medical students and allied medical professional, 2009) Apa manfaat bertemu/konsultasi dengan konselor laktasi pada usia ini?  Menurut jurnal Haroon Et Al, edukasi dan konseling meningkatkan keberhasilan menyusui 43% pada hari pertama, 30% hingga usia 1 bulan, dan 90% pada usia 1-6 bulan.  ---- 4. Support system  Ketiga hal diatas tidak akan berhasil baik bila support sistem disekitar busui tidak mendukung.  Coba mama bayangkan, 🤗 jika nantinya suami, orangtua, mertua, pelaku kesehatan yang menangani mama tidak mendukung ASI, pasti mama akan kesulitan bukan? 🤗 Ketika pertama kali melakukan proses menyusui edukasi + support dari orang sekitar akan meningkatkan rasa percaya diri pada mama 🤗 Diawal menyusui yang masih terasa sulit, pemulihan melahirkan yang membatasi fisik ibu, nyeri puting pada awal menyusui, fase Newborn yang masih hobi begadang, dan kebiasaan sekitar yang masih mensisipi mitos-mitos dan menghambat kesuksesan menyusui dll. Permasalahan-permasalahan diatas bisa dilalui dengan baik bila, suami ikut membantu support istri, orangtua (kakek nenek) membantu menjaga anak yang lebih besar atau bergantian menjaga bayi, mertua bisa membantu mempersiapkan menu padat gizi pada busui, pelaku kesehatan yang sigap mendampingi dan membantu permasalahan menyusui. Kalau terjadi hal seperti diatas menurut mama apakah akan memungkinkan menyusui lebih nyaman mama 🤗 tentu iya bukan? Cara untuk membetuk support sistem bagaimana ma? Karna sepertinya sulit ma? 😢 Ingat ya ma 🤗 membentuk tim sukses enggak bisa hanya sehari dua hari. Butuh waktu yang lamaaaaa sekali. Bentuk sebisa mungkin dan sejauh mungkin dari sebelum melahirkan. 1. Rangkul suami, edukasi sejak masa kehamilan. Ikut kulwap atau seminar bareng, ke dokter/bidan bareng, kalau perlu konsultasi konselor laktasi bareng. Jadi jangan hanya fokus pada cari nama dan sibuk belanja perlengkapan bayi saja ya ma 🤗 2. Cari cara bekerjasama dengan orangtua. Minta dukungan dan berikan pengertian serta edukasi perlahan mengenai update ilmu parenting. Orangtua terkadang ada masan"goyah" keyakinannya berubah oleh orang-orang sekitarnya. Jadi jangan ragu selalu rajin ingatkan ya 🤗 3. Memang lebih sulit berbicara kepada mertua dibanding suami dan orangtua sendiri. Tapi, bisa kita coba perlahan. Bila terlampau sulit jangan ragu untuk bersikap tegas ketika sudah membahayakan bayi ya mama 🤗 misalnya MPASI dini, menjauhkan Newborn dari ibu (karna memudahkan kegagalan menyusui kedepannya), dll Ingatkan perlahan, bayi kita anak kita. Namun bayi kita cucu mereka. Keputusan penting ada pada ibu 🤗 bukan pada kakek neneknya 🤗 Semangat ya ma 🤗 ------ Hal-hal yang tidak wajib dilakukan pada saat kehamilan menurut AIMI ASI : 1. Membersihkan puting 2. Memijat payudara 3. Menarik puting datar/tenggelam Dengan alasan bila dilakukan berlebihan bisa berbahaya karena dapat memicu kontraksi pada saat kehamilan 🤗 AIMI ASI menjelaskan, tanpa melakukan ketiga hal ini ASI masih tetap berhasil bila 4 persiapan diatas dilakukan dengan baik. Oleh karena itu jangan abaikan persiapan diatas ya 🤗 ---- 1. Lalu kalau puting saya datar bagaimana? Konsultasi ke konselor laktasi atau bidan/dokter bersertifikasi ASI untuk membantu permasalahan nanti. Dan ingat mama, menyusui bukan pada puting payudara. Namun aerola yang masuk kedalam hisapan dan mulut bayi. Bayi akan menyesuaikan pelekatan dengan kenyamanan masing-masing. Bila payudara besar tidak masuk seluruh aerola tidak masalah. Namun tetap dalam area aerola 🤗 2. ASI saya belum keluar sampai sekarang apakah normal? Normalll sekali. saya pernah post soal ini. mitos soal ASI, ASI yang keluar saat hamil, ASI tidak keluar setelah melahirkan, delayed on set (terlambatnya ASI tidak keluar saat melahirkan), seberapa jauh Dan lama bayi bisa bertahan Tanpa ASI dll. semoga bisa menjadi pencerahan ya mama 🤗 https://community.theasianparent.com/q/breastfeeding_is_nature_s_health_plan_post_ini_dibuat_dengan_bahasa_ilmiah_seder/3376002?d=android&ct=q&share=true 3. ASI saya seret tidak keluar saat melahirkan apakah saya butuh sufor? kolostrum yang nanti nya keluar walau setetes dua tetes itu sangat amat cukup karna ukuran lambung bayi masih kecil. usahakan sabar, jangan panik, tetap minum air Putih yang banyak dan rajin susui bayi sejam sekali. anak pertama saya SC keluar deras ASI di hari 3-4 paska kelahiran anak kedua saya SC keluar deras ASI 2 hari setelah kelahiran SC. btw, delayed on set pada busui yg melahirkan pertama kali sangat amat wajar. bankan jurnal menyebutkan sampai 5 hari tidak keluar ASI belum dinyatakan delayed on set ya mama 🤗 memang seperti itu prosesnya. ASI baru mulai prosesnya selama 0-48 jam setelah plasenta lepas. kasus terburukpun, bayi bila busui tidak Ada Satu tetes kolostrum yg keluar selama 3 hari. mampu bertahan karna cadangan makanan dalam lambung Dan kandungan glukosa alami yg terbawa dari kandungan dalam liver. Jadi jangan panik dulu ya, dan itulah sebab membentuk 4 persiapan diatas penting. Nantinya bila kita mendapatkan RS/klinik (kalau puskesmas sudah program pemerintah ya 🤗 jadi fasilitas ini akan didapatkan) dengan fasilitas support ASI yang mumpuni, mama akan mendapat pendampingan dan nakes yang membantu mama menyusui. Dengan support sistem yang mama bentuk, mama tidak akan stress saat menjalani kesulitan dan suasana positif-nyaman-mendukung akan membantu mama lebih tenang dan berusaha baik saat menyusui 🤗 4. Menyusui kok sakit ya ma 😢? Cek pelekatannya. Pelekatan salah dan adaptasi kulit pada hisapan bayi bisa melukai puting mama 😢 jangan lupa prepare salep puting sebelum melahirkan ya 🤗 5. Bayi saya enggak keyang-kenyang menangis terus minta susu. Apakah susu saya cukup? Tahukah mama, penelitian menyebutkan bahwa ibu (tanpa hamil kembar) mampu menyusui 3 bayi dalam sekali menyusui? Bayangkan yang mendapat anugrah kembar, berapa bayi yang bisa disusui ibu 🤗 Cek pelekatannya kembali, kompres payudara dengan air hangat, pijat berputar agar aliran ASI lancar 🤗 Ketika payudara kita dihisap dan di pompa hasilnya akan berbeda karna hisapan tidak sama dengan pompa secanggih apapun. Bisa jadi hisapan keluar banyak namun pompa hanya sepantat botol. Dan ingat lambung bayi seukuran kelereng saat lahir ya mama. Setetes kolostrum sudah mengenyangkan bayi. Yang merasakan ASI bayinya 🤗 secara kasat mata kita belum bisa menentukan apakah asi kita banyak atau kurang 🤗 Saat melahirkan anak pertama edukasi dan sistem support saya kurang. Walau saya sering ikuti seminar, baca2 informasi mengenai ASI ternyata saat prakteknya enggak semudah itu. Yang saya pahami ASI yang keluar ya bisa berbotol-botol, banyak, seperti susu umumnya. Saya tidak menyangka kolostrum bisa hanya berupa titik-titik bening di ujung puting. Saya kesal dengan tangisan anak saya yang terus-menerus, susu yang menurut saya tidak keluar, luka SC yang ternyata sakit sekali, orang sekitar yang selalu berkomentar. Sampai akhirnya saya menyerah dan memutuskan gunakan sufor. Tiba-tiba dsa saya datang dengan tergesa dan bilang "Bu susunya sudah saya cancel," walau sudah terminum sedikit tapi saya merasa bersyukur dan beruntung memiliki pendampingan dari dsa yang menenangkan saya. Tapi enggak ada yang keluar dok? Anaknya bilirubinnya masih bagus lho artinya ada yang masuk ibu saja tidak tau. Tapi tiap menyusui puting saya sakit sekali dok? Coba ibu usahakan pelekatannya. Masukan mulutnya, kecil-kecil cabe rawit mulut bayi mungil sebenarnya muat pada pelekatan baik. Tapi bayi saya nangis terus dok? Enggak selalu laper, bisa jadi karna kangen sama ibunya. Kan 9 bulan ditimang dalam perut, dielus-elus, disayang-sayang, di manja. Pas keluar bayi kaget, dimana pelukan mamaku, dimana bau mamaku, dimana suara mamaku, dimana elusan mamaku. Dia kangen 💞 Tapi dia tidur terus dok? Buka bedongnya. Kelitikin kakinya. Ajak ngobrol, elus-elus badannya, skin to skin, Cebok setiap pup pipis kalau di RS sulit, siapkan air bersih dan kapas bulat disamping ibu biar mudah. Dll Dengan pendampingan yang baik, perhatian nakes pada paska kelahiran saya, dukungan keluarga akhirnya susu saya mengalir deras di hari kelima. Bayi saya bagaimana? Keluar dengan bilirubin ngepas (10) kok ngepas ma? Karna salahnya saya saat itu masih tidak tega bangunkan. Masih belajar pelekatan. Pernah kebingungan dibandingkan mencoba. Menyerah dan gunakan sufor. Dan baru mengerti di hari kedua paska melahirkan 🤗 Anak ketiga kemarin juga terjadi kasus yang sama. Saya panik bukan main (jadi lupa informasi, lupa pengalaman, lupa tata cara) sampai takut asi tidak cukup. Akhirnya dsa yang sama (anak 1-2-3 saya request dengan dsa yang sama) didukung kembali. Anak ketiga baru deras ASI hari ke 4 ketika sudah dirumah. Namun lulus dengan bilirubin amat baik 7. Sebelah saya ada kebetulan dapat anugrah ASI muncrat-muncrat hari H kelahiran. Jadi tidak ada hambatan. Tapi kata-katanya dan ibunya (kebetulan suaminya merantau yang jaga ibunya) sering bikin saya sedih 😢 beritahu kalau kemungkinan bayi saya bisa tidak pulang karna kuning. Bayi saya akan disinar karna ASI saya tidak keluar dll. Stress sekali rasanya. Jadi bila ada ibu-ibu baru yang sedang belajar menyusui dan sedang stress disamping kita, jangan ajarkan dulu, tapi suport dulu ya ma 🤗 dukungan psikologi sangat amat menguatkan dibandingkan apapun 🤗 Bila sudah nyaman, bantu dan ajarkan perlahan 🤗 Sekali lagi semangat ya mama. Keras kepalalah ketika menyusui. Hauskan diri kita pada ilmu-ilmu yang ada. Jangan pernah ragu, pesimis ataupun menyerah sebelum mencoba yang terbaik 🤗💞 Semoga post ini bisa membantu mama-mama yang sedang mempersiapkan kelahiran bayi mama ya 🤗 ------ Semoga bermanfaat 🤗💞 Semangat ya Bu ibu 🤗🤗💞🤗💞 Buat video dan ulasan singkat Saya akan buat di IG ya ma 🤗 @disiniadanyanya karna TAP tidak bs video dan terkadang menjelaskan ciri sedikit sulit. 🤗 Mohon bantu komentar serta beri like agar new mom yang sedang galau bisa terbantu untuk mengetahui informasinya. Jangan lupa klik bendera diatas untuk save posting ini bila sewaktu2 butuh 🤗 Yang butuh post tentang ASI ga keluar/keluar saat hamil, ASI seret setelah melahirkan, perlengkapan newborn anti mubazir, 12 macam pup normal-bahaya, gumoh/muntah normal-bahaya,speech delay, pengalaman hamil Dan melahirkan pakai BPJS dan post lain bisa obrak Abrik profile Saya ya 🤗 Semangat ya mak emak!! Saling support Satu Sama lain 💪💪💪💪💪💪 #seriusnanya #bantusharing #pleasehelp #firstbaby #ingintahu

Hal Yang Wajib Dipersiapkan Saat Hamil Agar ASI lancar (bumil dan mama promil boleh merapat 🤗💞)
10 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Mama nyanyaaa huhuhuhu aku pernah stress di awal pasca persalinan, bayiku akhirnya minum sufor. Ditambah lingkungan sekitar yang cenderung "Tidak Sabaran" karena mendengar bayi menangis terus, disusui tapi tetap menangis lalu mereka berasumsi bahwa bayi masih lapar, alhasil dibuatkan lah susu formula dlm botol yang dimana ASI saya sebetulnya masih mengalir bahkan bisa dikatakan deras (saya cek saat pumping). Sakit sekali hati saya disitu ma. Huhuhuhu Menjadi ibu baru, pengalaman persalinan pertama secara SC, memulihkan diri sendiri saja sudah sakit, ditambah support systemnya tidak berjalan dan terlalu banyak interupsi saat proses menyusui. Pengalaman pahit ini akan jd pembelajaran berharga bagi saya kelak ma 😢 Skrg bayi saya sudah minum full asi dbf karena saya berusaha mati-matian mengupayakan agar tidak mendapat banyak intervensi saat proses menyusui. Terima kasih sudah sharing yaaa mama nyanya 🌹

Baca lagi
3y ago

upppp

wah makasih banyak ya bun informasinya. saya kebetulan baru kehamilan pertama jadi harus banyak banyak belajar . saya sering ikut edukasi dan kelas hamil . saya juga sering membaca di internet agar nanti saat si baby lahir ga panik . makasih banyak ya bun . informasi dari bunda sangat membantu

3y ago

sama2 mama 🤗🤗🤗💞🤗 mudah-mudahan mama lancar dan sehat terus sampai lahiran ya 🤗 semangat mengASIhi nantinya 🤗💞

Terimakasih bun infonya, bermanfaat sekali buat aku yang sedang mengASIhi 🤗 Mau save gambar nya, tapi tidak bisa di screenshoot 🥲

3y ago

yah 😢😢😢 tidak bisa screenshot ya mama 😢😢 saya Googling gambar dengan keyword : gambar 1 pelekatan menyusui gambar 2 dan 3 gambar menyusui gambar 4 - 5 ukuran lambung bayi gambar 6 tanda bayi cukup asi semoga keyword yang saya tuliskan bisa membantu ya ma 🤗 semangat mama 🤗

TapFluencer

up... ku save dulu ya mama nyanya.. nunggu trio bocil anteng, baru nanti ku baca.. 🤗

Baca lagi
3y ago

aamiin mama 🤲🤲 doa yang sama untuk mama ya 🤗

VIP Member

ayo cek persiapan asi mama sudah lengkap belum 🤗💞

VIP Member

semoga bermanfaat 🤗🤗🤗💞🤗

VIP Member

semangat ya 🤗💞💞💞💞💞

VIP Member

semangat ya mama 🤗🤗💞🤗

VIP Member

pasti bisa 🤗🤗💞💞💞

VIP Member

semangat ASI mama 🤗💞