Tips Mengelola Keuangan Rumah Tangga

Hallo, bagaimana ya cara mengelola keuangan? #seriusnanya

2 Tanggapan
undefined profile icon
Tulis tanggapan
TapFluencer

Halo bunda, Mengatur keuangan rumah tangga agar semua kebutuhan bisa tercukupi hingga akhir bulan akan menjadi tantangan tersendiri terutama bagi para Bunda. Dg mencatat pengeluaran maka bisa mengetahui berapa banyak uang yg sebenarnya dikeluarkan untuk kebutuhan dan keinginan. Cara sederhana menyusun anggaran dg menganalisis laporan mutasi rekening yg biasa digunakan untuk belanja serta kebutuhan sehari-hari. Tidak hanya itu, Bunda juga perlu melihat pengeluaran kartu kredit dan mutasi rekening selama dua bulan terakhir. Kemudian tulis daftar pengeluaran rutin seperti pembayaran uang sekolah anak, cicilan, serta tagihan rumah tangga lainnya. Bayarkan semua tagihan wajib pada awal bulan. Kemudian, tulis semua pengeluaran sekecil apa pun walaupun hanya Rp500. Ini bisa membantu konsisten menuliskan segala pengeluaran rumah tangga.  Jangan lupa menabung, Bunda. Penting sekali menabung untuk masa depan keluarga. Utamakan dana darurat, pensiun, dan sekolah anak. Bunda harus menyisihkan sebagian uang untuk ditabung agar tidak boros. Biasanya, bisa pakai aturan 50:30:20 Semoga membantu With love, Saras

Baca lagi
VIP Member

hallo bunda tergantung pekerjaan dlu bun ... kl ak pribadi krna ak jualn angkringan jadi ak tiap hari nyisihin uang 10 rb tiap jualan ...trus sebisa mungkin masukin kotak amal setidaknya 1000...untuk biaya bulanan karna ak dpat blt balita jdi tiap dpat uang ak beliin dlu pempers,beras sama bumbu dapur ...kl sabun rinso mkn ak ambil dr untung ak jualan bun ...kl gaji suami buat bayar hutang sama pajak listrik bulanan jdi emang gak bisa buat keperluan ...kl pun mo beli kebutuhan jasmani pikir2 ya nunggu ad pemasukan tambahan kl gak ya nunggu KIP keluar dlu ..

Baca lagi