Jika Bunda Berada Diposisi Saya
Bunda saya bingung harus bagaimana, kebetulan saya sedang hamil dan baru menginjak trimester pertama, ini adalah kehamilan ke 4 saya setelah mengalami 3X keguguran. Sebelum hamil saya memang berniat mengikuti tes CPNS, karena prosesnya sampai berbulan-bulan akhirnya saya menemukan kondisi yg sangat membingungkan. Kebetulan lokasi tes CPNS berjarak 7-8 jam dari keberadaan rumah saya, dengan kondisi seperti ini saya lsg memeriksakan kondisi kehamilan saya, dan dokter bilang sudah ada embrio dan detaknya di usia 8 mgg tp karena riwayat saya buruk maka dokter menyarankan untuk tidak melakukan kegiatan apapun yg membahayakan. Saya juga selama ini benar-benar bedrest dan belum mencari pekerjaan apapun. Dari hasil tersebut saya memilih untuk menjaga kandungan saya daripada mengikuti tes tersebut karena saya sangat trauma terjadi hal yg tdk diinginkan. Apakah yang saya lakukan itu egois? Atau bagaimana jika bunda berada diposisi saya? Terimakasih untuk bunda yg sudah memberikan tanggapan :)