Privacy PolicyCommunity GuidelinesSitemap HTML
Download our free app
Menantikan kelahiran sang buah hati.
Ruam pipi
Bunda2 saya mau tanya cara menghilangkan ruam pipi seperti ini gmn ya bun? Saya sudah kasih minyak kelapa tp blm hilang jg. Apa ini alergi ? Saya belum pengalaman karena ini anak pertama.Saya jg sudah cari info tp masih belum paham di obati dengan apa. Mohon infonya ya bun terima kasih.
Tidur Miring.
Sebelumnya saya mau ucapkan banyak terima kasih untuk semua doa bunda sekalian yg telah mendoakan kesembuhan anak saya. Alhamdulillah putri saya sudah sehat. Saya ingin bertanya kepada bunda sekalian yg lebih berpengalaman dikarenakan ini anak saya yg pertama. Wajar gak ya bun kalau anak saya tidur miring dari kepala hingga kakinya ikut miring anak saya baru 1 bulan 4 hari. Saya sudah search di google kesimpulannya mengaharuskan berhati2 di takutkan terkena SIDS. Mohon jawabannya bun karena sudah saya rubah posisinya pun tetap balik lagi tidurnya miring. Terima kasih bunda
Berharap Bayi Ku Cepat Sembuh
Halo bunda-bunda, mohon doanya ya untuk bayiku yang masih harus di rawat di RS. Bayi ku lahir 3 hari yang lalu secara operasi SC di karena ketuban hampir habis dan mulai menghijau serta hasil CTG kurang baik bayi ku harus segera dilahirkan. Setelah dilahirkan aku hanya bs mencium saja belum menggendongnya di karenakan aku menderita infeksi dengan leukosit yg tinggi. Jadi bayiku harus di berikan perawatan di perinatalogi. Dengan di pasang infus, diberikan injeksi antibiotik, dipasang selang dari tenggorokan hingga perutnya dan alat lainnya . Ditakutkan bayiku infeksi meminum ketubannya sendiri atau keracunan. Setelah sehari infus, selang dan alat lainnya di lepas kondisinya membaik namun injeksi antibiotik tetap harus berjalan selama 5-7 hari. Kemarin aku dikabarkan bahwa bilirubin bayiku tinggi 12,2 dengan seharusnya normal kurang dari 10. Mohon doanya ya bunda bunda agar bayiku bs berkumpul bersama mama papanya.