Sylll profile icon
GoldGold

Sylll, Indonesia

Kontributor

About Sylll

Mom of beautiful baby

My Orders
Posts(1)
Replies(2)
Articles(0)

BB bayi kurang

Hi moms, mau sharing sedikit. Bayiku lahir bulan mei dengan BB 2,9 dan dalam keadaan sehat hanya saja leukositnya tinggi jadi musti dirawat 3 hari untuk dikasih antibiotik. Setelah itu kami dijinkan pulang oleh dokter. 2 minggu setelah pulang, anakku badannya hangat jadi kubawa ke DSA (maklum anak pertama jadinya agak panik). Setelah ditimbang aku baru tau kalo anakku BBnya turun drastis sampai 2,4.. dan aku ga menyadari itu. Aku merasa sangat bersalah dan bodoh. Ternyata hasil periksa dokter anakku dinyatakan bronkopneumoni padahal tidak ada gejala2 seperti batuk dll tapi memang terlihat cekung didadanya. Langsung dikasih surat pengantar oleh dokter dan malam itu juga langsung dirawat. Setelah 3 hari dikasih antibiotik dan dibantu dikasih asi melaui OGT (buat kejar BBnya) anakku sudah dibolehkan pulang. Selama dirumah sakit aku juga dibantu konselor laktasi untuk belajar perlekatan yg baik dan benar. Sampai sekarang Puji Tuhan anakku sehat2 saja tapi BB ketinggalan 1kg dr teman2 seumurannya, terakhir timbang saat umur 2 bulan BBnya hanya 3,5 tapi kata dokter bisa dimaklumi karna BBnya turun banyak saat sakit kemarin. Sampai sekarang minum susunya kencang dan perkembangannya bagus sesuai usianya, hanya BBnya yg masih jadi PR untuk aku. Bayiku full asi dan dbf. Saat meminta saran dokter dan bidan untuk kejar BB mix dgn sufor gak dikasih, katanya maksimalkan ASI aja sampai 6 bulan jadi aku gak kasih sufor sampai sekarang sudah mau 3 bulan. Aku selalu berusaha positif thinking bahwa anakku sehat dan asikku cukup, tapi kadang saat dengar omongan orang yg bilang bayiku kecil cukup membuat down. Apakah ada moms sekalian yg sedang atau pernah mengalami hal yg sama dengan saya? Ayo kita sharing2 ya moms.. saya terbuka dengan semua masukan #bantusharing #ingintahu #firstmom

Read more
 profile icon
Write a reply