Tahun kedua kita memasuki Ramadhan dlm keadaan pandemi ya.. Rasanya ingin pandemi ini segera berakhir. Karena kami rindu masjid penuh dgn barisan shaf yg rapat, kami rindu hangatnya buka puasa bersama keluarga dan kerabat, kami rindu berdiam diri itikaf di masjid. Dan kami rindu berhari raya bersama keluarga, sanak saudara dan teman teman. Bicara masalah hari raya, alhamdulillah org tua kami tinggal tdk jauh dari tempat kami tinggal. jd larangan mudik, alhamdulillah tdk berpengaruh banyak untuk kami bisa berlebaran bareng keluarga, baik dari keluarga saya maupun suami. Seperti lebaran tahun tahun sebelumnya, kami bergantian mengunjungi rumah org tua, rencananya kami akan shalat 'ied di rumah ibu dari suamiku, siangnya baru kita bergegas ke rumah orgtuaku. Memang tradisi sungkeman sm org tua adalah moment yg paling di rindukan ketika lebaran, dimana tangis biasanya tak terbendung ya, sedih.. tp tangis berubah jd tawa kembali setelahnya. Berkumpul bersama sambil menyantap ketupat sayur dan opor ayam.. hhmmm masya Allah.. Semoga tahun depan masih diberikan kesempatan bertemu kembali dgn ramadhan dan hari raya, dalam keadaan yg normal.. aamiin Allahumma aamiin.. #LebaranKeluargaTAP #GebyarHadiahManTAP
Read moreMy Orders