Cerita Tentang Rasa Terima Kasih

Terimakasih ku yang kedua diperuntukan kepada sesosok pria yang kini telah menjadi SUAMI ku. Pernikahan yang dilalui dengan proses ta'aruf hanya 1 bulan dan keputusan menikah yang diambil dengan " BISMILLAH ". Tanpa kenal lebih dahulu sifat dan sikap masing masing. Hanya bermodalkan kata kata " Jika ingin rumah tangga yang diberkahi jalannya juga harus yang diberkahi. " " Setiap rumah tangga memiliki cobaannya masing masing, ada yang diuji dengan suaminya, mertua ataupun ipar ". Itu lah yang membuat ku sedikit teryakinkan dengan pilihan ku saat itu. Setahun lebih sudah menjalani rumah tangga, suka duka diawal pernikahan sudah kita lalui bersama dan kini kami sudah dianugrahi seorang putri yang membuat hubungan kami semakin dekat. Tanpa sadar banyak sekali perubahan mu dari awal menikah hingga saat ini. Jika ingat kejadian kejadian lampau...aaah sudahlah saat ini itu hanya masa lalu, walau terkadang masih teringat dalam pikiran ku tapi ku berusaha melupakannya dan membuka lembaran baru.. Jarak usia yang terpaut 7 tahun membuat mu begitu dewasa menghadapi sifat kekanakan dan manja istri mu. Terimakasih karna telah memilih ku saat proses ta'aruf dahulu, terimakasih juga karna kamu semakin belajar menyesuaikan diri dengan sifat dan sikap istri mu yang terlalu mudah baperan ? Terimakasih sudah membimbing ku menjadi lebih baik lagi, karna kamu aku jadi lebih banyak menghafal do'a ? Semoga kita bisa tetap bersama hingga ke surga-Nya. Aamiin #TerimaKasihkuHari2

Cerita Tentang Rasa Terima Kasih
1 Tanggapan
undefined profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

😍