bayi tidak mau menggunakan dot

mom minta tips dong supaya baby mau minum pakai dot. baby aku usianya 5 bulan full dbf. tapi sebentar lagi ada kegiatan yg mengharuskan aku buat sering keluar dan ga bisa bawa baby. gimana caranya supaya babynya mau minum pakai dot?aku udah coba beberapa merk dot juga. udah coba juga neneknya yg kasih asip, suami aku, adik aku, tapi dia tetep nolak. kadang dia lebih pilih kelaperan dan tidur dari pada minum dari dot.

1 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
TapFluencer

Sebenarnya dot menyimpan banyak risiko sehingga tidak recommended, Bun. Penggunaan dot (dan empeng juga) berisiko menyebabkan bingung puting. Selain itu juga berisiko menyebabkan kolik, infeksi (jika kurang bagus sanitasi dan higienitas), risiko tersedak, overfeeding, mengganggu perkembangan oromotorik dan rahang, hingga bisa berpengaruh ke kemampuan wicara. Sebaiknya sih tidak menggunakan dot. Namun, jika pada akhirnya tetap memutuskan menggunakan dot, sebaiknya Bunda pahami kembali risiko dan batasan penggunaan dot. Bunda bisa belajar menggunakan media selain dot seperti gelas sloki, cup feeder, sendok, pipet, spuit. Bunda bisa cari video di youtube atau IG para konselor laktasi untuk mengetahui cara cup feeding. Saat melatih itu, Bundanya ada di rumah, atau pergi? Bunda bisa tinggal pergi dulu dengan durasi bertahap mulai dari sebentar, sampai cukup lama. Kalau Bunda yang nyuapin atau Bundanya ada di dekat bayi, biasanya bayi akan menolak disuapi ASIP karena dia tahu "gentong" is around hehehehe šŸ˜ ASIP yang diberikan ASIP segar atau beku?

Baca lagi
1y ago

Coba pamitin, tinggal pergi ke luar rumah dulu. Mungkin juga masih tahap adaptasi jg. Kan mungkin nggak bisa dadakan langsung mau asip