bingung
Bunda2 mohon pencerahannya. Saya hamil 28W. Kebetulan tadi habis periksa di bidan + usg. Berdasarkan hasil usg BBJ 1125 gr tinggi fundus 18cm. Kata bidannya BBJ rendah, normalnya usia segitu BBJnya sekitar 1500 gr. Sedangkan di aplikasi ini BBJ usia 27-28W normal 1000gr. Saya jadi kepikiran bunda. Yang bener yang mana ?. Mohon pencerahannya barangkali bunda2 di sini punya pengalaman yang sama, mohon share bunda. Aku bener2 takut soalnya hamil anak pertama ? Oh iya ini aku untuk pertama kalinya periksa di bidan tsb. Soalnya sebelumnya aku periksa di dokter kandungan tapi di madiun. Aku ini pindah ikut suami dan baru pertama kali periksa di bidan deket rumah suami